REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Asuransi Astra Buana (Asuransi Astra) telah membayarkan klaim sebesar Rp 80 miliar kepada para nasabah yang terkena banjir pada awal Januari 2020 lalu. Perusahaan telah menyelesaikan pembayaran klaim sesuai dengan jumlah penerima manfaat asuransi bencana banjir.
“Asuransi kemarin yang banjir kita bayarkan klaim 1.200 unit sekitar ya Rp80 miliar karena kebanyakan Asuransi Total Loss Only (TLO),” ujar Chief Marketing Officer Retail Business Asuransi Astra Gunawan Salim kepada wartawan di Jakarta, Kamis (13/2).
Menurutnya musibah banjir awal tahun ini banyak mobil yang rusak total khususnya kendaraan roda empat. Tak heran, jika perusahaan cukup banyak menerima ajuan klaim.
“Kebanyakan total lost karena ada yang mobilnya hacur jadi harus diganti. Kebanyakan Toyota ya di rumah besar,” ucapnya.
Kinerja semester satu 2019, Asuransi Astra mencatatkan pendapatan premi sebesar Rp 2,43 triliun atau tumbuh 9,63 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 2,21 triliun.
Pameran Astra Auto Fest akan kembali digelar awal tahun ini. Mengangkat tema Kado Terbaik dari Astra, Astra Auto Fest tahun ini akan diselenggarakan di empat kota, yaitu Jakarta, Bandung, Medan dan Surabaya. Adapun penyelenggaraan Astra Auto Fest di empat kota ini juga dimaksudkan agar Astra lebih dekat menjangkau pelanggan produk-produk Astra yang berada di wilayah tersebut.
"Pada 2019 lalu, Astra Auto Fest dalam tiga hari dapat membukukan lebih dari 1.600 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK). Mengacu pada kesuksesan tersebut, maka tahun ini kami berencana untuk menyelenggarakannya di empat kota besar di Indonesia," kata Gunawan.