Kamis 09 Jan 2020 09:00 WIB

Presdir BCA Raih Penghargaan The Best CEO 2019

Penghargaan memotivasi keluarga BCA di Tanah Air untuk terus berinovasi.

Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja meraih anugerah The Best CEO dari CNBC.
Foto: BCA
Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja meraih anugerah The Best CEO dari CNBC.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja meraih anugerah The Best CEO dari CNBC. Apresiasi ini diberikan oleh media CNBC kepada pemimpin perusahaan yang memiliki reputasi, visi, dan inovasi serta berhasil membawa perusahaan yang dipimpinnya untuk tumbuh dan berkembang di tengah ketidakpastian ekonomi global.

Penghargaan The Best CEO 2019 diterima langsung oleh Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja yang diserahkan oleh Komisaris Trans Media Ishadi SK dalam ajang CNBC Indonesia Award 2019 di Jakarta, Rabu (4/12/2019). Turut hadir dalam acara, Direktur BCA Santoso, Direktur BCA Vera Eve Lim, Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA Hera F Haryn.

Baca Juga

Pada kesempatan tersebut, Jahja mewakili segenap manajemen BCA mengungkapkan terima kasih kepada CNBC dan seluruh pihak yang terlibat atas penganugerahaan the Best CEO 2019 ini.

“Penghargaan ini tentunya memotivasi saya bersama keluarga BCA di Tanah Air untuk terus berinovasi. Di era disrupsi teknologi saat ini, inovasi merupakan hal penting yang dilakukan untuk menjadi modal utama dalam menawarkan berbagai layanan dan produk perbankan andalan bagi masyarakat. Dengan mengutamakan prinsip kehati-hatian dan strategi yang tepat dalam mengoptimalkan tata kelola perusahaan, BCA optimistis untuk dapat melewati tantangan dan peluang digitalisasi ini dengan tetap mempertahankan kinerja keuangan yang positif,” ujar Jahja.

Jahja menegaskan, revolusi digital saat ini membawa berbagai tantangan dan kompetisi yang harus dihadapi oleh berbagai industri, termasuk perbankan. Untuk melalui tantangan ini, jelas Jahja, BCA berupaya untuk mencapai satu visi bersama, yakni mempertahankan performa yang solid melalui layanan dan produk perbankan yang terintegrasi dengan teknologi digital.

“Inovasi demi inovasi akan terus kami kembangkan dengan melihat peluang pasar dan proses pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan nasabah yang makin dinamis,” katanya.

Sebagai upaya mengutamakan layanan prima kepada nasabah, BCA telah melakukan sejumlah transformasi digital. Dimulai dari alat pembayaran nontunai, antara lain, Flazz BCA, Sakuku, dan fitur-fitur BCA Mobile, seperti QRku, OneKlik BCA, BCA Keyboard, Buka Rekening Online, dan terbaru aplikasi Wealth Management (WELMA) untuk membantu nasabah melakukan investasi dan layanan asuransi.

Untuk berhubungan dengan BCA melalui Halo BCA, berbagai macam kemudahan melalui aplikasi percakapan saat ini juga sudah diadopsi BCA, seperti melalui VIRA BCA, BCA Webchat, hingga yang terbaru adalah BCA Whatsapp.

CNBC Indonesia Award 2019 merupakan sebuah ajang apresiasi dan kinerja bagi para pelaku ekonomi dan dunia usaha sepanjang 2019. Penghargaan ini tidak hanya diberikan kepada korporasi atau badan usaha, tetapi juga kepada individu yang inspiratif dalam memimpin perusahaannya.

Tahun ini, malam Penganugerahan CNBC Indonesia Award 2019 mengusung tema "Menyongsong Indonesia Bangkit 2020". Adapun beberapa nominasi penghargaan yang diberikan, yakni The Best CEO, The Best Corporate, The Best Public Company, The Best Corporate Strategy hingga Lifetime Achievement dan beberapa nominasi lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement