Jumat 13 Dec 2019 19:36 WIB

Wapres Minta Anak Cucu BUMN tak Ambil Bisnis Usaha Kecil

Anak perusahaan BUMN dinilai harus bergerak sesuai karakter yang ditentukan.

Red: Nur Aini
Wapres KH Maruf Amin
Foto: Fauziah Mursid / Republika
Wapres KH Maruf Amin

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta anak dan cucu perusahaan milik BUMN tidak mengambil peran usaha kecil dalam menjalankan bisnisnya.

"Jangan sampai mengambil peran usaha kecil, itu diberikan kepada UMKM," kata Wapres usai mengunjungi instalasi pengelolaan air bersih PT Tirta Gajah Mungkur Semarang, Jumat (13/12).

Baca Juga

Menurut dia, anak perusahaan BUMN harus bergerak sesuai dengan karakter yang diberikan.

"Jangan ke mana-mana, jangan sampai mengambil peran usaha kecil," ujarnya.

Saat ini, kata dia, Kementerian BUMN sedang menertibkan anak dan cucu perusahaan yang tidak jelas. Anak perusahaan yang tidak jelas keberadaannya, kata dia, akan dialihkan, misalnya untuk mendukung kegiatan usaha yang sifatnya lebih operasional.

Kementerian BUMN melakukan pembenahan di seluruh badan usaha yang dimiliki negara tersebut, hingga ke anak dan cucu perusahaannya. Kementerian telah menerbitkan aturan yang memperketat pembentukan anak serta cucu perusahaan plat merah tersebut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement