REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Transparansi menjadi senjata Tokopedia Umroh memasarkan paket-paket perjalanan ke tanah suci. Head of Tokopedia Salam, Gari Juanda menyampaikan platform marketplace bertindak sebagai agen penyedia etalase produk umrah.
"Semua informasinya jelas di sana, transparan pembeli mendapatkan apa," katanya dalam peluncuran Tokopedia Umrah di Jakarta, Rabu (27/11).
Pembeli dapat membeli dengan mencicil atau langsung lunas. Tokopedia tidak menyimpan dana dalam waktu lama melainkan langsung menyalurkannya kepada biro perjalanan haji dan umrah terkait.
Untuk mencegah penipuan, Tokopedia Umrah menyeleksi biro perjalanan yang akan memasarkan paketnya di Tokopedia. Biro perjalanan harus terdaftar dan berizin di Kementerian Agama. Izin mereka juga diperiksa secara berkala untuk meyakinkan pembeli.
Paket perjalanan harus memberikan informasi jelas terkait semua layanan yang akan diterima. Hingga saat ini sudah ada sekitar 20 biro perjalanan haji dan umrah yang bergabung dengan lebih dari 100 paket perjalanan.
"Dengan ini kami masih mengajak biro perjalanan yang ingin bergabung untuk ikut memasarkan paket umrahnya," kata dia.
Pengamat Ekonomi Syariah yang juga pendiri Karim Consulting Indonesia, Adiwarman Karim menyampaikan digitalisasi merupakan representasi dari muamalah sesuai syariah. Akses digital membuat transaksi menjadi lebih transparan.
Pembeli bisa mengetahui informasi paket secara jelas dengan harga yang sesuai tertera. Adiwarman menyambut baik platform teknologi yang kini merambah ke segmen-segmen ibadah juga kebutuhan Muslim secara umum.
"Informasi yang tadinya sulit diakses, kegiatan ibadah yang tadinya susah, jadi kini lebih mudah dengan digital, misal di marketplace ini," kata dia.
Tokopedia tidak menyebutkan target dari kunjungan ke platform maupun jumlah pengguna baru dari fitur baru ini. Tokopedia Umrah ini merupakan layanan baru yang ada dalam fitur Tokopedia Salam.
Selain umrah, ada juga produk makanan, minuman, fashion, kosmetik dan perlengkapan ibadah, layanan keuangan berupa investasi secara syariah dengan Tokopedia Emas serta Reksa Dana Syariah. Pada akhir kuartal Ill 2019, transaksi Tokopedia Emas meningkat hingga lebih dari lima kali lipat dibandingkan akhir kuartal l 2019.
Pada periode yang sama, pengguna Tokopedia Emas juga meningkat hampir lima kali lipat. Selain itu, dari bulan Mei hingga Oktober 2019, Tokopedia Reksa Dana Syariah mengalami peningkatan nilai transaksi hampir dua kali lipat serta peningkatan total tabungan terakumulasi sebesar lebih dari empat kali lipat.