Rabu 30 Oct 2019 12:55 WIB

Calon Pengganti Kartika, Erick: Dari Internal Bank Mandiri

Kartika Wirjoatmodjo mundur sebagai Dirut Mandiri setelah ditunjuk sebagai Wamen BUMN

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Nidia Zuraya
Menteri BUMN Erick Thohir
Foto: Republika/Intan Pratiwi
Menteri BUMN Erick Thohir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir membocorkan calon pengganti Kartika Wirjoatmodjo sebagai direktur utama Bank Mandiri. Kartika bersama Dirut Inalum Budi Gunadi Sadikin diangkat sebagai wakil menteri BUMN mendampingi Erick dalam kabinet Indonesia Maju.

Posisi Dirut Mandiri dan Inalum kini tengah lowong. Erick menyampaikan calon nama dirut Mandiri sudah ada, meski belum bisa menyampaikan kepada media.

Baca Juga

"Kalau Bank Mandiri sudah, cuma kalau Inalum belum," ujar Erick usai rapat koordinasi di Kantor Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (30/10).

Erick menyampaikan, pengganti Kartika di Bank Mandiri merupakan orang yang datang dari internal Mandiri dan memiliki pengalaman serta kapasitas tentang salah satu bank pelat merah tersebut.

"Yang pasti bekas lulusan atau masih orang Mandiri," ucap Erick.

Erick menyampaikan, posisi lowong dirut Mandiri, Inalum, PLN, serta BUMN lain masuk dalam agenda pertemuan perdana antara Erick, wamen, dan para deputi Kementerian BUMN pada Rabu (30/10).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement