Jumat 27 Apr 2018 04:06 WIB

Pembangunan Kawana Golf Residence Dimulai

Hingga April, tower I Kawana Golf Residence yang mencakup 234 unit terserap habis

PT Jababeka Creed Residence melakukan penanaman tiang pancang pertama atau groundbreaking di lokasi proyek Kawana Golf Residence di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis (26/4).
Foto: Kawana Golf Residence,
PT Jababeka Creed Residence melakukan penanaman tiang pancang pertama atau groundbreaking di lokasi proyek Kawana Golf Residence di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis (26/4).

REPUBLIKA.CO.ID,CIKARANG -- PT Jababeka Creed Residence melakukan penanaman tiang pancang pertama atau groundbreaking di lokasi proyek Kawana Golf Residence di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis (26/4). Acara ini dihadiri oleh perwakilan direksi Jababeka dan Creed Group (Jepang) sebagai inisiator joint venture PT Jababeka Creed Residence.

Melalui groundbreaking ini, Jababeka Residence berkomitmen untuk melakukan delivery unit tepat waktu. Pengembangan Kawana Golf Residence menjadi penanda awal transformasi kawasan Jababeka dari kawasan industri menjadi kota mandiri terintegrasi berstandar internasional.

Presiden Direktur Jababeka Residence, Sutedja S Darmono mengatakan setelah hampir 30 tahun, pengembangan kawasan Jababeka layak menyasar kalangan atas dan ekspatriat. "Kawana Golf Residence dikembangkan sesuai dengan standar segmen tersebut dan sangat diminati pasar, bahkan sanggup mendatangkan investor asing yang berasal dari Jepang, Korea Selatan dan Hong Kong,” ujar dia.  

Sutedja mengatakan kawasan Jababeka Residence terus dikembangkan dengan cepat. Keberadaan lebih dari 1.700 perusahaan multinasional dari 30 negara di sekitar kawasan memicu pembangunan fasilitas bertaraf internasional. Ini untuk memenuhi kebutuhan kalangan ekspatriat di wilayah Cikarang dan sekitarnya.

Salah satunya adalah serviced apartment Kawana Golf Residence, apartemen golf khas Jepang yang menyasar penyewa kalangan ekspatriat di Timur Jakarta. "Kawana Golf Residence merupakan apartemen pertama dan satu-satunya di Indonesia yang mempunyai akses langsung untuk bermain golf, yang merupakan poin paling penting yang membedakan apartemen ini dengan apartemen lain di Timur Jakarta," kata Sutedja.

Hingga April 2018, tower I Kawana Golf Residence yang mencakup 234 unit sudah terserap 100 persen. Tower I Kawana Golf Residence dipasarkan dengan harga Rp 33 juta per meter persegi. Harga per unitnya mulai dari Rp 1 miliar hingga Rp 2 miliar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement