Sabtu 10 Feb 2018 06:08 WIB

Ini Alasan Petani Bandung Barat Mulai Tanam Tomat Hitam

Tomat ini merupakan tanaman obat untuk melawan kanker dan diabetes.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Budi Raharjo
Tomat hitam
Foto: mirror
Tomat hitam

REPUBLIKA.CO.ID,LEMBANG -- Petani di Kampung Cijerokasowetan, Desa Cibodas, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, mulai mengembangkan budi daya tomat hitam alias Tomat Indigo Rose. Tomat tersebut merupakan persilangan antara tomat merah dan tomat ungu.

Diketahui jika, tomat tersebut awalnya dikembangkan oleh ilmuwan asal Amerika Serikat beberapa tahun lalu. Tomat tersebut merupakan tanaman obat yang

memiliki zat antosianin dan bermanfaat untuk melawan penyakit kanker dan diabetes.

Salah seorang petani, Dadan Kartiwa (37) mengaku mulai menanam tomat hitam sejak enam bulan terakhir bersama kelompok taninya di lahan seluas 200 meter per segi. Katanya, saat panen pertama harga tomat tersebut mencapai Rp 80 ribu per kilogram.

"Awalnya hanya coba-coba menanam tomat hitam setelah browsing di internet," ujarnya, Jumat (9/2). Menurutnya, harga jual tomat yang tinggi membuat para petani berbondong-bondong menanam tomat hitam.

Namun katanya, karena banyaknya yang menanam tomat tersebut membuat kelebihan produksi dan berdampak pada harga jual yang menurun. Harga tomat sempat di angka Rp 8.000 per kilogram. Tidak hanya itu, dari awalnya menanam hingga ratusan pohon kini ia hanya tinggal memiliki 50 pohon tomat hitam.

Menurutnya, 50 pohon tersebut dibudidayakan di dalam green house miliknya. Tiap panen, pohon-pohon tersebut menghasilkan 20-30 kilogram tomat hitam. Selama membudidayakan tomat hitam, ia mengaku proses budi daya relatif gampang-gampang sulit.

Katanya, sulit karena toko tani belum banyak yang menjual bibit tomat hitam sehingga harus membeli secara online. Kemudian pemasaran pun masih dilakukan secara online menggunakan media sosial.

Dadan mengungkapkan jika tomat hitam memiliki khasiat untuk melawan penyakit diabetes. "Ternyata banyak yang memberi testimoni positif. Yang sakit diabetes, misalnya, bilang jadi lebih sehat setelah makan tomat hitam," katanya.

Ia menambahkan jika tomat hitam di pasaran dalam negeri masih jarang. Sehingga dirinya menganggap peluang budi daya tomat hitam masih menjanjikan. Namun kendalanya pasarnya masih terbatas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement