Kamis 28 Dec 2017 01:09 WIB

Konsumsi Pertalite Sulawesi Meningkat

 Petugas memegang keran pompa bensin jenis Pertalite di SPBU. ilustrasi (Republika/Tahta Aidilla)
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Petugas memegang keran pompa bensin jenis Pertalite di SPBU. ilustrasi (Republika/Tahta Aidilla)

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASAR -- Kepala Unit Manager Komunikasi dan CSR PT Pertamina Marketing Operasional Regional (MOR) VII M Roby Hervindo mengatakan konsumsi Pertalite di wilayah Sulawesi meningkat cukup signifikan pada masa libur natal 18-25 Desember 2017.

"Konsumsi rata-rata harian BBM dengan RON 90 ini naik sebesar 78 persen atau 2800 kilo liter (KL) per hari dibanding periode yang sama pada 2016," kata M. Roby di Makassar, Rabu (27/12).

Ia mengatakan jika dibandingkan dengan konsumsi rata-rata harian normal yakni sebesar 2616 KL per hari, maka penyaluran Pertalite naik tujuh persen selama periode tersebut. Selain Pertalite, lanjut Roby, konsumsi Dexlite juga mengalami pertumbuhan konsumsi yang signifikan.

Terbukti, kata dia, walaupun baru disalurkan secara resmi pada Januari 2017 lalu, konsumsi Dexlite di Sulawesi berhasil naik 35 persen atau sebesar 43 KL per hari dibandingkan konsumsi harian normal.

Di sisi lain, tuturnya, konsumsi Premium mengalami penurunan sebesar 11 persen yakni hanya sebesar 4.111 KL per hari dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. "Konsumi Premium ini turun lima persen dibandingkan konsumsi normal sebesar 3913 KL/Hari," imbuhnya.

Khusus untuk wilayah Sulawesi Selatan, ia menjelaskan, pada periode 18-25 Desember 2017, BBM berkualitas jenis Pertalite dan Pertamax mengalami peningkatan cukup tajam yakni total konsumsi Pertalite naik 96,2 persen atau sebesar 8.425 KL dan Pertamax naik 11,5 persen atau sebesar 1.247 KL dibandingkan konsumsi periode tahun sebelumnya.

Hal serupa, ungkapnya, juga terjadi di Sulawesi Utara, Pertalite semakin diminati masyarakat dengan peningkatan konsumsi 12 persen atau sebesar 5.300 KL dibandingkan masa libur Natal 2016.

Meningkatnya penjualan dan konsumsi BBM berkualitas, menurut Roby, menggambarkan konsumen sudah menyadari pentingnya kualitas dan performa bahan bakar untuk setiap kendaraannya.

"Kami mengapresiasi masyarakat yang semakin mempercayakan bahan bakar kendaraannya kepada BBM berkualitas seperti Pertalite dan Dexlite," ujarnya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement