REPUBLIKA.CO.ID,SUKABUMI -- PLN berupaya menargetkan semua wilayah di Kabupaten/Kota Sukabumi bisa teraliri listrik. Pasalnya, masih ada beberapa titik terutama di pelosok yang memerlukan perhatian dalam hal pasokan listrik.
"Saat ini yang kami kejar untuk disambungkan listrik adalah daerah gunung dan dusun-dusun yang merupakan perluasan wilayah," ujar Manajer PLN Area Pelayanan Jaringan (APJ) Sukabumi Gunawan kepada wartawan, Kamis (14/12). Ia optimistis upaya untuk mengaliri listrik tersebut bisa tercapai pada tahun mendatang.
Gunawan menerangkan, pada 2017 ini PLN sudah mengaliri listrik sekitar 184 titik atau dusun yang sebelumnya tidak terjangkau listrik. Lokasi pembangunan jaringan listrik baru ini antara lain berada di Palabuhanratu, Warungkiara, dan Cikembar.
Lokasi pemasangan jaringan ini kata Gunawan berada di wilayah perluasan dusun-dusun yang dilakukan secara bertahap. Di mana penyambungan listrik ini disesuaikan dengan kondisi geografis yang memungkinkan dan dari sisi finansial PLN mencukupi.
Humas PLN APJ Sukabumi Wiwin Darwati mmenambahkan, PLN membutuhkan informasi dari aparat kecamatan di lapangan mengenai daerah yang belum teraliri listrik. Hal ini untuk mempercepat penanganan daerah yang masih belum ada jaringan listrik, imbuh dia. Targetnya 100 persen wilayah di Sukabumi sudah teraliri listrik.
Wiwin menerangkan, saat ini jumlah warga yang menjadi pelanggan listrik di Sukabumi mencapai sekitar 750 ribu pelanggan. Ribuan pelanggan ini tersebar di Kota Sukabumi dan Kabupaten Sukabumi.