Selasa 21 Nov 2017 13:45 WIB

Mendag: Semua Daerah akan Disediakan Pangan Secara Merata

bahan kebutuhan pokok di pasar tradisional
Foto: Musiron/Republika
bahan kebutuhan pokok di pasar tradisional

REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK -- Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita saat melakukan kunjungan kerja di Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat, memastikan stok pangan aman hingga Desember 2017. "Begitu ada stok pangan kurang, maka akan langsung dikirim," kata Enggartiasto Lukita saat melakukan kunjungan di kawasan Pasar Tengah, Kota Pontianak, Selasa (21/11).

Ia menjelaskan, per tanggal 1 Desember 2017, stok pangan harus ada dan merata. Dia menyebutkan, soal ketersediaan stok sudah dibahas di pusat, dan diputuskan per Desember 2017, semua daerah akan disediakan pangan secara merata.

Mendag menjelaskan, tiap akhir tahun, Kalbar berpotensi besar dalam penyerapan konsumsi pangan karena akhir tahun jadi waktu yang dicari wisatawan untuk datang, salah satunya ke Kalbar. "Apalagi akhir tahun banyak pesta, wisatawan datang, sehingga konsumsi pangan juga akan meningkatkan," tuturnya.

Ia menambahkan, dalam rapat (pagi ini) silakan Dinas Perdagangan tiap kabupaten/kota untuk memproyeksikan berapa kebutuhan pangannya, sehingga per 1 Desember stok pangan tersebut sudah disediakan.Kunjungan kerja Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita di Kota Pontianak, Provinsi Kalbar dalam rangka memberikan arahan dan rapat koordinasi dengan instansi terkait kabupaten/kota di Kalbar, terkait stabilitas harga, serta langkah-langkah antisipasi Natal tahun 2017, dan Tahun Baru 2018.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement