Kamis 22 Jun 2017 17:15 WIB

BUMN Energi Gelar Mudik Gratis Guyub Rukun

Menteri BUMN Rini Soemarno (tengah) bersama bersama jajaran pimpinan BUMN melepas Mudik Bareng Guyub Rukun BUMN di TMII,Jakarta, Senin (19/6).
Foto: Republika/ Wihdan Hidayat
Menteri BUMN Rini Soemarno (tengah) bersama bersama jajaran pimpinan BUMN melepas Mudik Bareng Guyub Rukun BUMN di TMII,Jakarta, Senin (19/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memberangkatkan 1.424 pemudik dengan 29 unit bus yang. Bus-bus ini difasilitasi oleh sejumlah perusahaan BUMN di sektor ESDM sebagai bagian dari program Mudik Gratis Guyub Rukun 2017, termasuk diantaranya bus dari PT Perusahaan Gas Negara (PGN).

Sebanyak 29 unit bus disponsori oleh perusahaan BUMN di sektor ESDM, yakni 6 unit bus dari PT Pertamina, 6 unit bus dari PT PLN, 6 unit bus dari PT PGN, 5 unit bus dari PT Bukit Asam, 3 unit dari PT Timah dan 3 unit dari PT Aneka Tambang (Antam).

Menteri ESDM Ignasius Jonan melepas keberangkatan para pemudik di Kantor Kementerian ESDM Jakarta, Kamis (22/6) dan mengimbau agar pengemudi mengutamakan keselamatan penumpang dengan tidak memaksakan jika sudah lelah.

"Kalau terlambat sedikit tidak terlalu masalah, daripada mengebut, apalagi jika lewat Tol Cipali itu jalannya panjang dan lurus mungkin lebih dari 100 kilometer jadi jangan sampai mengantuk," kata Menteri Jonan.

Jonan yang sebelumnya menjabat Menteri Perhubungan tersebut juga memastikam seluruh bus memiliki stiker biru yang menandakan sudah lolos uji kelaikan kendaraan dari Kementerian Perhubungan.

Ada pun pemudik yang diberangkatkan merupakan pegawai PNS Kementerian ESDM Golongan I, tenaga honorer hingga satpam dengan jumlah maksimal 4 anggota. Pada mudik bersama ini, Kementerian ESDM memberangkatkan dari dua titik, yakni Kantor Badan Geologi ESDM di Bandung dan Kantor Pusat Kementerian ESDM Merdeka Selatan Jakarta. Seluruh bus diberangkatkan menuju antara lain Yogyakarta, Solo, Malang dan Surabaya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement