Sabtu 01 Oct 2016 06:45 WIB

Pelindo III Investasi Rp 700 Miliar untuk Revitalisasi 11 Pelabuhan

Rep: Binti Sholikah/ Red: Dwi Murdaningsih
Pelayanan X Ray di Pelindo III.
Foto: dok Pelindo III
Pelayanan X Ray di Pelindo III.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) mengalokasikan anggaran senilai Rp 700 miliar untuk merevitalisasi 11 pelabuhan pada tahun ini. Kepala Humas Pelindo III, Edi Priyanto, mengatakan total investasi Pelindo III pada tahun ini mencapai Rp 5,1 triliun.

Sebanyak Rp 4,4 triliun di antaranya dialokasikan untuk program tol laut. Sedangkan sisanya Rp 700 miliar dialokasikan untuk revitalisasi 11 pelabuhan yang berada di bawah Pelindo III.

"Investasi Rp 700 miliar ini untuk standarisasi terminal penumpang di kawasan timur," jelasnya saat ditemui di kantor pusat Pelindo III, beberapa waktu yang lalu.

Ia menyebutkan, pelabuhan yang akan direvitalisasi antara lain, pelabuhan di Kupang, Kumai, Sampit dan Lembar yang masing-masing berkapasitas 1.500 penumpang. Selain itu, pelabuhan Maumere dan Batulicin yang masing-masing berkapasitas 1.000 penumpang. Serta pelabuha Waingapu, Bima, Ende, Kalabahi dan pelabuhan Ipi, masing-masing berkapasitas 750 penumpang.

Nantinya, terminal penumpang di 11 pelabuhan tersebut bakal dikonsep modern seperti terminal penumpang Gapura Surya Nusantara Pelabuhan Tanjung Perak. Revitalisasi mencakup keseluruhan ruangan, ruang tunggu AC, toilet, musala, ruang informasi, termasuk penambahan untuk fasilitas difabel.

"Penumpang kapal laut memang trennya turun, tapi tidak boleh diabaikan. Ini publik service, meskipun secara bisnis tidak menguntungkan tetapi memberikan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya.

Edi merinci, investasi untuk pelabuha Kupang senilai Rp 30 miliar, Kalabahi Rp 10 miliar, Ipi Rp 12,5 miliar, Waingapu Rp 12,5 miliar, serta Bima dan Batulicin masing-masing Rp 20 miliar. Sisanya sekitar Rp 349 miliar diinvestasikan untuk pembangunan terminal dan dermaga di kawasan timur Indonesia.

Salah satu dermaga yang siap dibangun yakni Gili Mas di Lombok, NTB. Pembangunan dermaga ini untuk mendorong pengembangan pariwisata di Lombok. Saat ini, prosesnya masih pembebasan lahan. Dari kebutuhan lahan seluas 100 hektare, baru sekitar separuhnya yang sudah dibebaskan. Untuk pembangunan pelabuhan ini, Pelindo III membutuhkan investasi sekitar Rp 1 triliun sampai selesai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement