Kamis 03 Mar 2016 17:11 WIB

Tiga Bank Syariah akan Luncurkan Program Laku Pandai di 2016

Rep: c37/ Red: Nidia Zuraya
Program laku Pandai Bank BRI
Foto: Budi Raharjo/Republika
Program laku Pandai Bank BRI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkapkan, pada tahun ini, terdapat tiga bank syariah yang akan mengikuti program Laku Pandai. Tiga bank tersebut adalah Bank Syariah Mandiri (BSM), BTPN Syariah dan Bank Panin Syariah.

"Laku pandai berikutnya ada BSM, Panin syariah, dan BTPN syariah. Masih dalam proses. Mudah-mudahan tahun ini bisa diluncurkan tiga bank syariah untuk Laku Pandai,"ujar Kepala Departemen Perbankan Syariah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Ahmad Buchori di Jakarta, Kamis (3/3).

Sebelumnya, BRI Syariah menjadi bank syariah pertama yang mengikuti program basic saving account yang ditujukan untuk daerah terpencil ini. Selain tiga bank tersebut, kata Buchori, BCA Syariah juga menyatakan ketertarikannya terhadap program ini.

"Untuk Bank Muamalat belum. Karena kan tidak ada induk bank konvensional, jadi lagi koordinasi dulu," katanya.

Deputi Komisioner Pengawas Perbankan OJK Mulya E Siregar menambahkan, umumnya program laku pandai ini diikuti oleh bank syariah yang memiliki induk bank konvensional. "Karena satu agen hanya boleh melayani satu bank, tapi khusus bank syariah boleh dua. Untuk melayani syariah dan konvensional. Misalnya Bank Mandiri boleh melayani BSM," jelasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement