Jumat 26 Jun 2015 16:40 WIB

Peran Penting PAG Bagi PLN di Sumut

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Satya Festiani
Jaringan Pipa Gas, Pertagas (Pertamina Gas)
Foto: ROL/Agung Sasongko
Jaringan Pipa Gas, Pertagas (Pertamina Gas)

REPUBLIKA.CO.ID, LHOKSEUMAWE -- Keberadaan Terminal Penerimaan, Hub dan Regasifikasi LNG Arun yang dioperasikan anak perusahaan PT. Pertamina Gas (Pertagas), PT. Perta Arun Gas (PAG), sangat membantu PT. PLN (Persero).

"Dengan adanya ini, tiga dari empat power generator PLN di Belawan berfungsi kembali," ujar Direktur Utama PAG Teuku Khaidir saat berbincang dengan wartawan di Terminal Penerimaan, Hub dan Regasifikasi LNG Arun, Lhokseumawe, Aceh, Jumat (26/6).

Dalam tiga bulan terakhir, PLN, sebagai pelanggan utama PAG, ia katakan, telah menyerap rata-rata 75 mmscfd. Peningkatan serapan gas, lanjutnya, juga mengalami peningkatan dalam dua minggu terakhir yang mencapai angka 90 mmscfd.

Sesuai kontrak, ia mengharapkan pasokan gas untuk PLN bisa mencapai angka 105 mmscfd.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement