Senin 27 Apr 2015 00:07 WIB

Bank Sumut Targetkan 1 Juta Penabung Baru di 2015

bank sumut
Foto: antara
bank sumut

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- PT Bank Sumut tahun pada 2015 menargetkan penambahan jumlah penabung Tabungan Martabe hingga satu juta dari 1.388.537 nasabah dewasa. Hal ini sejalan dengan program Pemerintah mendorong masyarakat menabung.

"Hingga triwulan I 2015, realisasi penambahan penabung sudah sekitar 30 persen dari target sehingga rencana peningkatan satu juta penabung itu optimistis bisa dicapai," kata Direktur Pemasaran Ester Junita Ginting di Medan, Ahad.

Untuk mencapai target penambahan nasabah itu, Bank Sumut melakukan jemput bola ke sekolah termasuk universitas dan lainnya. Tabungan Martabe School yang merupakan tabungan pendidikan misalnya banyak diminati para orangtua siswa.

"Manajemen yakin jumlah penabung Martabe semakin banyak sejalan dengan mningkatnya kepercayaan nasabah terhadap bank daerah itu," kata Ester.

Direktur Operasional Bank Sumut, Didi Duharsah menjelaskan, Tabungan Martabe yang merupakan singkatan Mari Tingkatkan Aktiviitas Berhemat itu merupakan ikon produk Bank Sumut yang diluncurkan sejak Desember 1996. Tabungan Martabe itu sendiri ada beberapa jenis mulai KPE (untuk PNS), mahasiswa, bantuan siswa miskin (BSM), BPR dan Martabe School.

Didi Duharsa yang didampingi Division Head Liabilities & Service Division Bank Sumut, Syahdan Ridwan Siregar, menyebutkan sejalan dengan penambahan jumlah penabung, dana tabungan Martabe tentunya bisa naik signifikan dari Rp 4.982 triliun dewasa ini.

Dan itu tentunya juga akan mendorong dana pihak ketiga (DPK) Bank Sumut yang dewasa ini sudah mencapai Rp 21,3 triliun atau tumbuh Rp 3,5 triliun dari posisi Desember 2014.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement