Ahad 15 Feb 2015 02:41 WIB

Eksis 40 Tahun, STABILO Raih Top Brand Award 2015

Stabilo di Top Brand Award 2015
Foto: datascrip
Stabilo di Top Brand Award 2015

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA—Merek STABILO raih Top Brand Award 2015 untuk kategori highlighter.

“Merek ini  telah menjadi pilihan masyarakat selama lebih dari 40 tahun karena cukup lengkap dengan desain yang beragam untuk semua kalangan, baik untuk kebutuhan di rumah, sekolah maupun kantor,” ujar Marketing Manager PT Datascrip Tjhin Ricky, Sabtu (14/2). 

Ini merupakan anugerah tertinggi bagi sebuah merek yang diberikan oleh Majalah Marketing  berdasarkan hasil riset nasional oleh Frontier Consulting Group.

Merek terkuat di dalamnya adalah merek yang mampu menempatkan diri pada posisi puncak (top) Top of Mind Share, Top of Market Share, Top of Commitment Share.

Survei Top Brand Fase 1 - 2015 terdiri dari dua jenis panel. Panel pertama adalah survei dengan target responden B2C dan panel kedua dengan target responden B2B.

Produk STABILO disurvei dengan menggunakan metode kedua yang melibatkan 1.600 perusahaan yang berada di Jakarta, Bandung, dan Surabaya yang menggunakan metode stratified random sampling dengan memanfaatkan business line sebagai strata.

Responden B2B yang diwawancara adalah bagian yang bertanggung jawab dalam pembelian barang/produk di suatu perusahaan, memiliki pendidikan terakhir setingkat akademi/diploma dan mempunyai jumlah karyawan lebih dari 20 orang dalam satu perusahaan.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement