Kamis 12 Jun 2014 17:13 WIB

Transaksi PPKI Tembus 1 Miliar

Pekan Produk Kreatif Indonesia
Foto: Antara
Pekan Produk Kreatif Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Penyelenggaraan Pekan Produk Kreatif Indonesia 2014 di Batam, Kepulauan Riau selama enam hari membukukan transaksi sedikitnya Rp1 miliar.  "Transaksi selama PPKI 2014 sebesar Rp1 miliar, itu hanya anjungan formal PPKI, tidak termasuk bazar yang nilainya jauh lebih banyak," kata Deputi V Menko Kesra Haswan Yunas, Kamis (12/6).

Ia mengatakan sub sektor kerajinan, fashion dan kuliner menjadi primadona dalam PPKI yang diikuti 40 anjungan dari kementerian dan pemerintahan daerah. Selain membukukan transaksi rupiah, panitia juga mencatat pameran dan pagelaran seni PPKI dikunjungi sekitar 45.000 pengunjung dari warga Batam dan peserta Musabaqah Tilawatil Quran XXV.

Banyaknya produk kreatif yang dipamerkan dan digelarkan di PPKI menandakan Indonesia sangat kaya yang dapat menjadi modal dalam era ekonomi kreatif. "Gagasan kreatif yang bernilai ekonomi agar terus berkembang agar makin banyak ragam, kualitas," kata dia.

Suksesnya PPKI di Batam itu juga membuktikan kualitas produk kreatif Indonesia tidak kalah dengan negara lain. Sekaligus menunjukan produk kreatif memiliki peluang usaha lain. Seperti di Batam, banyak turis datang setiap pekan, turis perlu hiburan. Hiburan ini yang menggerakan ekonomi," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement