REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Bank syariah terkemuka di Qatar, Qatar Islamic Bank dan QInvest luncurkan produk pembiayaan baru yang disebut Shiraa Funds. Dikutip dari Zawya, Selasa (4/2) produk investasi global ini sangat menarik bagi yang ingin berinvestasi.
CEO Grup QIB, Bassel Gamal mengatakan produk ini menandai tonggak penting pertumbuhan perseroan. Produk ini juga bertujuan untuk memberikan dorongan bagi kinerja jangka panjang perseroan. Selain itu produk yang menarik bagi nasabah.
Ia menambahkan, keuntungan utama bagi investor adalah pemilihan pendanaan yang cocok. Produk ini, tutur dia, juga dianggap yang terbaik di kelasnya.
Sebab sebagai produk investasi syariah yang aktif dan dikelola QInvest. Sehingga memastikan inevstasi di pantau dan analisis baik saat ini maupun potensi yang akan datang.
CEO QInvest, Tamim Hamad al Kawari, berkomentar produk baru QIB ini sejalan dengan strategi baru perseroan khususnya divisi manajemen aset. "Saya yakin produk ini akan memberikan nilai lebih bagi nasabah dan pemegang saham," tutur dia, dikutip.