Ahad 22 Sep 2013 19:39 WIB

Bank Islam Internasional Qatar Berkomitmen Kembangkan Produk Inovatif

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Djibril Muhammad
Bank Syariah/Ilustrasi
Foto: Wihdan Hidayat/Republika
Bank Syariah/Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Tim manajemen eksekutif senior Bank Islam Internasional Qatar berkomitmen mengembangan perbankan syariah, terutama dalam hal produk-produk inovatif dan strategi pelayanan.

Bank Islam International akan lebih mengembangkan pembiayaan berbasis syariah dan meningkatkan kualitas layanan pada nasabah.

Chief Excecutive Officer (CEO) Bank Islam Internasional, Abdulbasit A ​​Al-Shaibei mengatakan berbagai departemen bank akan bekerja sama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan dalam rencana strategis sementara dan jangka panjang.

Rencana ini merupakan kunci keberhasilan bank memberikan kontribusi terhadap perekonomian nasional. Menurut dia, Bank Islam Internasional sangat penting untuk memberikan kontribusi bagi pengembangan perbankan syariah, terutama dalam hal produk dan layanan inovatif sesuai syariah.

Bank akan fokus pada pembiayaan proyek-proyek infrastruktur berskala besar, namun tetap tidak melupakan pembiayaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM).

Bank akan terus memberikan pembiayaan pada segmen UKM karena dapat mendukung perekonomian nasional dan memberi dampak positif terhadap masyarakat.

Bank baru-baru ini memperkenalkan sistem mengelola pembiayaan UKM  sebagai bagian dari komitmen mengembangkan sektor UKM.

Al-Shaibei mengatakan bank merasa bertanggung jawab besar dan berkomitmen terhadap kontribusi pengembangan ekonomi nasional Qatar yang saat ini sedang melaksanakan beberapa proyek skala besar.

"Kami harus terus memberikan yang terbaik dan layanan tak tertandingi layanan untuk nasabah di tengah kuatnya persaingan pasar. Standard kami harus tinggi dan menjadi yang terbaik di antara para pesaing," kata dia.

Bagi Al-Shibei, nasabah harus menjadi prioritas, terlepas dari berapa besar ukuran akun mereka.

"Kami harus memastikan bahwa nasabah mendapatkan perhatian terbaik. Pekerja kami harus memberikan pelayanan terbaik dan selalu siap melayani nasabah. Mereka harus selalu memenuhi syarat untuk memberikan layanan paling profesional dan dapat diandalkan," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement