Selasa 16 Apr 2013 14:01 WIB

Mei, Presiden Umumkan Harga Baru BBM

Rep: Sefti Oktarianisa/ Red: Mansyur Faqih
BBM
BBM

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden akan mengumumkan harga baru BBM bersubsidi Mei 2013 mendatang. Menurut Direktur BBM Badan Pengatur Pelaksana Kegiatan Hilir Minyak dan Gas Bumi Djoko Siswanto, meski sudah menyetujui dua harga BBM bersubsidi, keputusan harga akan diketok bulan depan.

"Nanti Pak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) yang mengumumkan," tegasnya saat menjawab Republika, Selasa (16/4). 

"Insya Allah awal Mei tahun ini (diumumkan)".

Dikatakannya pula dua harga BBM bersubsidi ini akan berlaku tak hanya untuk premium tapi juga solar. Bahkan, pemerintah pun sudah menyiapkan pemetaan.

Untuk premium Rp 4.500 per liter, BBM ini akan disalurkan di 55 persen SPBU Indonesia. Sedangkan sisanya, 45 persen untuk di atas Rp 4.500. 

Untuk solar  Rp 4.500, BBM ini akan disalurkan ke 90 persen SPBU di Indonesia. Sedangkan sisanya, 10 persen di atas Rp 4.500.

"Meski demikian akan ada 34 SPBU yang otomatis langsung menjual BBM bersubsidi dengan dua harga," jelasnya. 

Ke 34 SPBU tersebut berada di kawasan terpencil, yang hanya memiliki satu SPBU saja.

Soal penghematan, ia pun menuturkan optimis anggaran subsidi bisa hemat Rp 30 triliun. "Kalau kuota, kita tetep jaga saja tidak lebihi kuota," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement