Senin 24 Sep 2012 14:25 WIB

Direksi Angkasa Pura II Dirombak

Rep: sefti oktarianisa/ Red: M Irwan Ariefyanto
Angkasa Pura II
Foto: bumn.go.id
Angkasa Pura II

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Setelah PT Jamsostek (Persero) mengalami perombakan direksi, Agustus lalu, kali ini Menteri BUMN Dahlan Iskan akan merombak direksi PT Angkasa Pura II.

Perombakan ini berdasarkan surat keputusan nomor 361 tahun 2012. Di mana terjadi perubahan struktur direksi, pengalihan tugas anggota-anggota direksi dan pengangkatan anggota direksi baru dalam diri AP II.

Keputusan ini dibuat Kementerian BUMN selaku pemegang saham perusahaan operator Bandara Soekarno Hatta itu. "Proses penyerahan Surat Keputusan Menteri BUMN tersebut dilakukan Deputi Bidang Infrastruktur dan Logistik Herry Susatyo mulai hari ini," kata Corporate Communication AP II Trisno Heryadi, Senin (24/9).

Dengan keluarnya SK tersebut susunan direksi AP II yang yang semula enam bertambah menjadi tujuh. Meski masih ditempati orang-orang lama, direksi AP II juga memunculkan wajah baru RP Hari Cahyono.

Sementara itu, jabatan wakil direktur utama yang dulu ada juga dihilangkan. Direktur pengembangan dan teknologi yang dulu digabung juga dipisahkan.

Berikut susunan direksi baru AP II yakni Direktur Utama Tri S Sunoko, Direktur Operasi Kebandarudaraan Endang A Sumiarsa, Direktur Pengembangan Kebandarudaraan & Teknologi Salahudin Rafi. Selain itu, ada pula Direktur Komersial Kebandarudaraan Rinaldo J Aziz, Direktur Kargo dan Pengembangan Usaha Sulistio Wijayadi, Direktur Keuangan Laurensius Manurun dan Direktur SDM dan Umum RP. Hari Cahyono

Susunan lama direksi AP II antara lain Direktur Utama Tri S Sunoko, Wakil Direktur Utama Rinaldo J Aziz, Direktur Operasi dan Teknik Salahudin Rafi. Ada pula Direktur Komersial dan Pengembangan Usaha Sulistyo Wijayadi, Direktur Keuangan Laurensius Manurung dan Direktur Personalia dan Umum Endang A Sumiarsa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement