REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA-- Teiwe (baca: Teiwi) Watch, memperkuat kerjasama dengan DRTV Corporation Indonesia sebagai distributor resmi di Indonesia. Produsen jam premium ini memperkenalkan sejumlah produk terbaru untuk pasar Indonesia.
Steven Cheng, Vice President Teiwe Watch International untuk area Asia Pasifik, saat ini trend fesyen jam tangan lebih didominasi oleh jenis jam tangan berbahan keramic. Selain warnanya homogen (tidak akan luntur), jam tangan berbahan keramic tidak akan menimbulkan iritasi maupun alergi pada kulit pemakainya.
Memperhatikan kebutuhan itu, Teiwe meluncurkan seri keramik. Produk Teiwe antara lain dilengkapi dengan permata seperti berlian dan cubic-zircon . “Kami memang selalu berusaha memberikan nilai tambah yang disesuaikan dengan minat pasar pada setiap produk yang kami luncurkan”, tambah Steven.
Untuk pasar Indonesia, Steven optimis Teiwe akan menjadi pemain utama di bisnis ini, mengingat antusiasme konsumen selama ini terhadap Teiwe sangat besar. "Kelebihan kami adalah menghadirkan jam tangan mewah dengan harga yang sangat terjangkau," papar Steven.
Kerjasama dengan DRTV telah berlangsung sejak tahun 2008. “Kami melihat adanya peluang pasar yang belum pernah dilirik oleh pemain jam tangan lainnya, yaitu pasar jam tangan sekaligus perhiasan yang mengaplikasikan material berlian asli dengan harga yang reasonable. Terbukti dalam waktu singkat kami berhasil menjadi pemimpin pasar di kelas tersebut. Khusus untuk area Jabodetabek, kami menunjukkan keseriusan kami lewat acara ini” Ujar Teddy Tjan, Chief Marketing Officer DRTV Corporation.