Rabu 30 Apr 2025 02:08 WIB

MR DIY Catat Laba Bersih Rp 226 Miliar pada Kuartal I 2025

MR DIY telah mengoperasikan 1.021 toko di Indonesia.

PT Daya Intiguna Yasa Tbk (MR DIY) mencatat laba bersih Rp 226 miliar dengan peningkatan margin laba setelah pajak sebesar 5,0 presentage point (pp) ke level 12,5 persen (year on year/yoy).
Foto: Dok Republika
PT Daya Intiguna Yasa Tbk (MR DIY) mencatat laba bersih Rp 226 miliar dengan peningkatan margin laba setelah pajak sebesar 5,0 presentage point (pp) ke level 12,5 persen (year on year/yoy).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Daya Intiguna Yasa Tbk (MR DIY) mencatat laba bersih Rp 226 miliar dengan peningkatan margin laba setelah pajak sebesar 5,0 presentage point (pp) ke level 12,5 persen (year on year/yoy). Laba bersih Perseroan mengalami kenaikan 160 persen secara tahunan (yoy).

“Ini mencerminkan keberhasilan perseroan dalam meningkatkan efisiensi dan optimalisasi margin. Margin laba kotor turut menguat menjadi 56 persen, hasil dari upaya pengoptimalan operasional yang berkelanjutan,” kata Direktur Utama MR DIY Indonesia Edwin Cheah dalam keterangan resmi, di Jakarta, Selasa (29/4/2025).

Baca Juga

MR DIY juga membukukan pendapatan Rp 1,8 triliun atau meningkat 57 persen (yoy) dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya. Hal ini didorong oleh peningkatan jumlah transaksi dan ekspansi toko baru yang berkelanjutan.

Edwin mengatakan, di tengah kondisi makroekonomi yang dinamis, MR DIY Indonesia terus menunjukkan ketangguhan bisnis dengan mencatatkan pertumbuhan pendapatan dan laba yang solid. Hal ini mencerminkan strategi, model bisnis, serta kemampuan beradaptasi Perseroan menghadapi iklim industri ritel yang dinamis.

“Seiring dengan bertumbuhnya jangkauan kami di seluruh Indonesia, khususnya di wilayah-wilayah dengan akses terbatas terhadap layanan ritel modern, kami tetap berkomitmen untuk memberikan nilai tambah, aksesibilitas serta dampak positif jangka panjang kepada lebih banyak keluarga di Indonesia,” ujar dia.

MR DIY Indonesia mencatatkan pencapaian monumental atas dibukanya toko ke 1.000 di Bulukumba, Sulawesi Selatan pada Februari 2025.

Dengan tambahan 63 toko baru pada kuartal I 2025, jumlah toko MR DIY Indonesia yang beroperasi mencapai 1.021 toko.

Capaian ini memastikan perusahaan telah di jalur yang tepat untuk mencapai target setidaknya 270 toko baru pada 2025.

Dalam melakukan ekspansi, MR DIY Indonesia berfokus pada peningkatan aksesibilitas dengan memprioritaskan wilayah yang belum terlayani, termasuk kota-kota tier 2 dan 3, untuk memperluas akses masyarakat Indonesia terhadap perlengkapan rumah tangga yang lengkap dan berkualitas.

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement