Antusiasme masyarakat terhadap olahraga bersepeda kian meningkat pascapandemi, terutama di kota-kota besar. Hal tersebut sejalan dengan survei yang dilakukan Institute for Transportation and Development Policy (ITDP) yang menyebutkan angka pesepeda naik 1.000% selama masa PSBB. Secara bertahap, pemerintah pun kini sudah meningkatkan fasilitas berupa jalur khusus bagi pengguna sepeda.
Mendukung hal tersebut, Transvision sebagai salah satu broadcaster di Indonesia bekerja sama dengan Eurosports menjadi official broadcaster dari Indonesia yang menyiarkan rangkaian secara lengkap ajang balap sepeda bergengsi bertaraf internasional, yaitu Tour de France mulai dari tanggal 1 hingga 24 Juli 2022 melalui channel 906 ID Cyclist yang dapat disaksikan di website atau aplikasi CubMu dan juga melalui produk Transvision, yaitu Satelite, Hi-speed, dan Xstream.
Baca Juga: Dinilai Tidak Sehat, DPR Minta RUU Penyiaran Segera Dibahas Demi Ekosistem TV Lokal
Sekilas informasi mengenai Tour de France, salah satu kejuaraan balap sepeda profesional yang disaksikan hingga 2,6 miliar penonton dari berbagai negara di seluruh penjuru dunia lewat dari berbagai saluran penyiaran. Selama 3 minggu ini nantinya peserta akan menjajal berbagai jenis rute jalan yang penuh tantangan, mulai dari rute jalan datar, rute jalan berbukit, hingga rute jalan pegunungan. Ajang tahunan yang diselenggarakan setiap tahun sejak tahun 1903 ini akan menjadikan Denmark, Belgium, Switzerland, dan Paris sebagai rute balap sepeda tahun ini dengan total jarak yang akan ditempuh mencapai lebih dari 3000 KM. Dimulai dari Copenhagen, Denmark dalam rentang waktu 24 hari tersebut rangkaian ini akan diakhiri di Paris.
Seluruh keseruan dari Tour de France ini dapat disaksikan melalui layanan content dari Transvision, yaitu CubMu dengan OTT Platform yang dapat diakses dengan sangat mudah karena dapat diakses melalui perangkat online apapun baik melalui platform website CubMu ataupun aplikasi CubMu yang dapat diunduh di PlayStore dan juga AppStore. CubMu juga menghadirkan channel 906 ID Cyclist, yaitu channel khusus bagi para penggiat sepeda yang berisi informasi mengenai kegiatan komunitas penggiat sepeda, edukasi seputar sepeda, dan juga informasi tentang kegiatan sepeda lainnya.
Dalam channel 906 ID Cyclist inilah Tour de France akan ditayangkan dengan durasi rata-rata selama 5 jam per hari, diklaim menjadikan Transvision menjadi broadcaster yang paling lengkap menayangkan keseluruhan rangkaian yang ada pada ajang Tour de France tahun ini.
"Melanjutkan semangat kami setelah peluncuran channel ID Cyclist, kami menghadirkan tayangan ajang balap sepeda internasional Tour de France yang merupakan suatu kebanggaan untuk kami. Harapannya, dari upaya yang kami lakukan ini khususnya bagi penggiat sepeda dan umumnya bagi seluruh masyarakat Indonesia turut menyaksikan acara tersebut di channel 906 ID Cyclist yang terdapat di www.cubmu.com, aplikasi CubMu, dan juga produk Transvision lainnya baik Satellite, Hi-Speed, hingga Xstream," ujar Brando Tengdom selaku Marketing and Sales Director Transvision, dalam keterangan tertulis, Jumat (17/6/2022).