Jumat 15 Jan 2021 05:35 WIB

Garuda Siapkan Fasilitas Penunjang Penumpang Difabel

Garuda telah memiliki sejumlah layanan khusus penumpang difabel.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Friska Yolandha
Maskapai pelat merah Garuda Indonesia menyediakan fasilitas penunjang untuk penumpang difabel.
Foto:

"Fasilitas ini antara jni dedicated counter check-in, penyediaan fasilitas wheelchair, priority front seat, priority line security check point, hingga staf khusus yang akan mendampingi penumpang yang memiliki kebutuhan khusus, dari mulai proses check in lebih awal sampai mengantar ke pesawat hingga pada saat proses turun dari pesawat dan pengambilan bagasi," jelas Irfan. 

Irfan memastikan, para awak kabin Garuda Indonesia juga dibekali pelatihan terkait pemberian layanan bagi penyandang difabel. Hal tetsebut meliputi aspek dasar komunikasi, dan pendampingan serta prosedur evakuasi pada saat situasi darurat. 

"Ke depannya kami akan juga membekali awak pesawat kami dengan kemampuan bahasa isyarat untuk memperlancar perjalanan khususnya dalam hal komunikasi dua arah," tutur Irfan.

Selain itu, Garuda Indonesia juga menyediakan kartu instruksi yang disampaikan dengan tulisan timbul atau braille dan video keselamatan yang dilengkapi  dengan bahasa isyarat agar lebih mudah dipahami oleh penumpang berkebutuhan khusus. Dia mengatakan, Garuda Indonesia juga menyediakan infrastruktur penunjang seperti fasilitas sprinter service yang dipersiapkan dengan berkoordinasi dengan pengelola bandara dan layanan handling penumpang oleh petugas darat untuk memudahkan proses perpindahan penumpang baik dari dan menuju pesawat.

 

"Kami memahami bahwa setiap penumpang memiliki preferensi dan kebutuhan yang berbeda-beda. Melalui kunjungan dari Komunitas Teman Tuli dan Teman Dengar ini kami harapkan kiranya dapat memberikan masukan bagi Garuda Indonesia ke depannya untuk terus meningkatkan inovasi layanan kami," jelas Irfan. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement