Rabu 11 Sep 2019 16:19 WIB

BI Jatim Dorong UMKM Go Global

BI Jawa Timur terus berupaya mendorong akselerasi ekspor.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Gita Amanda
Barista (Peracik Kopi) menyeduh kopi saat Festival Kopi Nusantara, di Aloon-Aloon Kanigoro, Blitar, Jawa Timur. (Ilustrasi)
Foto: Irfan Anshori/Antara
Barista (Peracik Kopi) menyeduh kopi saat Festival Kopi Nusantara, di Aloon-Aloon Kanigoro, Blitar, Jawa Timur. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Jawa Timur terus berupaya mendorong akselerasi ekspor. Termasuk ekspor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), sebagai bentuk dukungan terhadap upaya mengurangi defisit transaksi berjalan. Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur Difi Ahmad Johansyah mengingatkan, pihaknya terus menanamkan, bahwa menembus pasar global bukan hal mustahil.

“BI ingin menanamkan mindset kepada UMKM, bahwa menembus pasar global bukanlah suatu hal yang mustahil. Untuk itulah, BI Jatim kemudian melakukan berbagai program untuk memfasilitasi UMKM agar mampu menembus pasar luar negeri," ujar Difi di Surabaya, Rabu (11/9).

Baca Juga

Difi mengungkapkan, BI Jatim telah memfasilitasi 11 UMKM mitra BI se-Jawa Timur dari wilayah Surabaya, Sidoarjo, Bojonegoro, Malang, dan Kediri untuk bekerja sama dengan importir asal Singapura, Anapana. Fasilitas kerja sama oleh BI Jatim tersebut, kemudian telah membuka peluang pasar bagi UMKM Jawa Timur untuk berekspansi ke pasar global.

"Tidak hanya Singapura, namun juga ke negara-negara lain seperti Hongkong dan  Kanada," ujar Difi.

Difi menegaskan, sinergi penguatan ekspor UMKM dengan menggandeng berbagai komunitas ini akan terus dilanjutkan. Termasuk juga pendampingan kepada UMKM agar mampu meningkatkan kapasitas dan kualitasnya untuk bersaing di pasar global.

Ketua Forum Industri Kecil Menengah (IKM) Jawa Timur Muhammad Oskar menuturkan, sinergi BI Jatim dengan Forum IKM telah dilakukan sejak 2018. Diakuinya, banyak produk UMKM Jatim yang saat ini telah diterima baik di pasar Singapura.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement