Sabtu 23 Feb 2019 16:54 WIB

Konsumsi Pertamax di Aceh Naik 103 Persen

Pertamax Turbo merupakan bahan bakar kendaraan yang butuh kinerja mesin tinggi.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Gita Amanda
Konsumen mengisi BBM jenis Pertamax Turbo ke kendaraannya.(Ilustrasi)
Foto: Republika/Prayogi
Konsumen mengisi BBM jenis Pertamax Turbo ke kendaraannya.(Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Animo konsumen Provinsi Aceh terhadap Pertamax Turbo menunjukkan tren positif. Tahun lalu tercatat peningkatan konsumsi Pertamax Turbo sebesar 103 persen atau 20 ribu liter dibanding tahun 2017. Rata-rata realisasi Pertamax Turbo untuk per bulan di Provinsi Aceh sebesar 4.000 liter per hari.

Menanggapi respons pasar yang positif, Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I menghadirkan Pertamax Turbo di Kotamadya Lhokseumawe. Produk ini untuk kali pertama hadir di SPBU 14.243.490 Lhokseumawe.

Baca Juga

Branch Manager Marketing MOR I Aceh, Awan Raharjo, mengungkapkan Lhokseumawe dipilih karena kota tersebut terletak di antara Kota Banda Aceh dan Kota Medan. "Lhokseumawe menjadi persinggahan berbagai jenis kendaraan. Termasuk yang membutuhkan Pertamax Turbo," ujar Awan.

Pertamax Turbo, lanjut Awan, merupakan bahan bakar untuk kendaraan-kendaraan yang membutuhkan kinerja mesin tinggi. Bahan bakar dengan RON 98 berstandar EURO 4 ini diformulasikan Pertamina bersama pabrikan super car Lamborghini. Kehandalannya telah diuji di kejuaraan Lamborghini Blancpain Supertrofeo Series di Eropa.

Saat ini, Pertamax Turbo dibanderol Rp 11.200 per liter dan telah tersedia di 12 SPBU di Provinsi Aceh. SPBU tersebut tersebar di beberapa wilayah Provinsi Aceh yaitu Kabupaten Aceh Tamiang, Kabupaten Aceh Timur, Kabupaten Aceh Utara, Kabupaten Bireuen, Kota Langsa, Kota Lhokseumawe, Kota Banda Aceh, Kabupaten Aceh Besar, serta Kabupaten Pidie Jaya.

Pelanggan yang membeli Pertamax Turbo juga bisa mengikuti program Berkah Energi Pertamina (BEP). Program BEP serentak dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia selama satu tahun penuh hingga 31 Juli 2019 sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen yang menggunakan produk-produk berkualitas Pertamina.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement