Selasa 27 Nov 2018 09:11 WIB

Siloam Hospital Bali Bersinergi dengan Mandiri Inhealth

Mandiri Inhealth membuka konter khusus untuk meminimalisir waktu tunggu pasien.

Rep: Desy Susilawati / Red: Gita Amanda
Peresmian konter khusus peserta Mandiri Inhealth di RS Siloam Bali.
Foto: Desy Susilawati/REPUBLIKA
Peresmian konter khusus peserta Mandiri Inhealth di RS Siloam Bali.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Demi memudahkan pelayanan untuk pasien, PT Siloam International Hospitals, Tbk dan PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia (Mandiri Inhealth) kembali bersinergi. Kali ini mereka membuka gerai khusus untuk peserta Mandiri Inheatlh di Bali dan Kupang.

Gerai khusus tersebut akan melayani peserta jaminan dengan produk-produk layanan Mandiri Inhealth mulai dari Inhealth Gold, Inhealth Platinum, Inhealth Diamond dan Inhealth Indemity. Pasien yang membutuhkan perawatan dan pengobatan dengan menggunakan asuransi tersebut dapat melakukan klaim untuk penangan kasus gawat darurat, rawat inap dan berbagai penakit, kecuali penyakit akibat hubungan seksual, penyakit cacat bawaan dan kecelakaan akibat olahraga ekstrem.

Penyediaan gerai tersebut merupakan bukti komitmen kedua belah pihak untuk terus memberikan pelayanan optimal bagi para peserta. Di mana gerai tersebut akan berfungsi sebagai sumber informasi, penanganan keluahan peserta, pengendalian layanan terpadu, serta salah satu cara untuk membantu dalam efisiensi waktu tunggu.

photo
Direktur Utama mandiri in health, Iwan Pasila beserta Direktur Pelayanan Medis Siloam, dr Meike Magnasofa mencoba counter khusus Mandiri Inhealth di Siloam Hospital Bali.

“Siloam berkomitmen untuk terus melayanani bangsa dan memberikan pelayanan kesehatan kelas dunia kepada masyarakat Indonesia. Perluasan jangkauan jaringan Siloam melalui kehadiran Siloam diberbagai kota di Indonesia, salah satunya di Denpasar, merupakan bentuk partisipasi Siloam untuk mendukung program pemerintah Indonesia dalam meningkatkan akses dan mutu layanan kesehatan demi mewujudkan masyarakat Indonesia yang semakin sehat,” jelas Wakil Direktur Siloam Hospital Denpasar, dr Mieke Magnasofa, M.Med (WH) di Bali belum lama ini.

Sepanjang semester 1 tahun 2008, tercatat dari 750 pasien pengguna Mandiri Inhealth datang ke Siloam Hospital Bali. Dengan adanya gerai khusus ini, diharapkan Siloam Hospital Bali dapat lebih maksimal lagi dalam melayanai peserta jaminan yang telah mempercayakan perawatan dan pemulihan kesehatannya kepada rumah sakit ke-13 di jaringan Siloam Hospitals Group tersebut.

Direktur Utama Mandiri Inheatlh, Iwan Pasila menambahkan konter khusus ini juga dibuka di RS Siloam Kupang. Konter ini dapat diakses oleh peserta Mandiri Inhealth Indemitiy dan Managed Care mulai dari plan Gold. Sinergi ini merupakan upaya mereka untuk memberikan pelayanana optimal bagi para peserta.

Lebih dari sekadar loket, konter ini dapat berfungsi sebagai sumber informasi, penanganan keluhan peserta, pengendalian layanan terpadu serta meminimalisir waktu tunggu. Kerja sama antara Mandiri Inhealth dengan RS Siloam Denpasar sudah terjalin sejak tahun 2015 dan RS Siloam Kupang sejak tahun 2016.

“Mandiri Inhealth berkomitmen terus meningkatkan kualitas layanan yang optimal dengan memudahkan akses para peserta dalam memperoleh layanan kesehatan," ujar Iwan.

Konter ini dilengkapi dengan alat tap card yang dapat mempercepat dan mempermudah proses pendaftaran peserta di RS Siloam Bali dan Kupang. Peningkatan kualitas layanan merupakan komitmen Mandiri Inhealh dalam mendukung upaya pemerintah menuju tercapainya Universal Health Coverage pada tahun 2019.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement