Selasa 21 Nov 2017 08:17 WIB

Misol Raja Ampat Segera Miliki Bandara

Red: Nur Aini
 Kapal fery melintas di kawasan wisata Piaynemo di Raja Ampat, Papua Barat.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Kapal fery melintas di kawasan wisata Piaynemo di Raja Ampat, Papua Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, SORONG -- Pemerintah Pusat membangun bandar udara di Distrik Misol, Kabupaten Raja Ampat guna mendukung pengembangan pariwisata di kawasan tersebut.

Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati mengatakan bahwa kawasan Misol terdapat banyak destinasi wisata yang sangat indah sehingga membutuhkan infrastruktur yang memadai seperti bandara untuk menunjang kelancaran pariwisata. Pemerintah daerah telah menyediakan lahan seluas 3.000 meter di kawasan Limalas Distrik Misol guna pembangunan bandara oleh Pemerintah Pusat.

"Pembangunan Bandara Misol sudah berjalan dan pembangunan akan lebih dioptimalkan pada tahun anggaran 2018," ujarnya di Sorong, Selasa (21/11).

Menurut Bupati, sebenarnya bandara tersebut sudah lama, tetapi baru dikembangkan pembangunannya guna mendukung kelancaran pariwisata dan peningkatan ekonomi masyarakat. "Bandara Distrik Misool sepanjang 3.000 meter lebih representatif bila dibandingkan dengan bandara Waisai ibu kota Kabupaten Raja Ampat," ujarnya.

Ia menyampaikan, pemerintah pusat menargetkan pembangunan bandara Misol tuntas pada akhir 2018 sehingga pada 2019 bandara tersebut beroperasi. Dia mengatakan, masyarakat Misol mendukung pembangunan bandara tersebut tidak ada lagi permasalahan hak ulayat. Pembangunan tersebut juga telah ada dokumen Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal).

"Selain bandara pemerintah daerah juga membangun infrastruktur lainnya untuk mendukung pengembangan pariwisata di kawasan Misol," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement