Selasa 31 Oct 2017 16:10 WIB

Kebijakan Perdagangan Internasional akan Segera Rampung

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Gita Amanda
Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar.
Foto: Mahmud Muhyidin
Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Menteri  Energi dan Sumber Daya Mineral ( ESDM), Arcandra Tahar mengatakan pembahasan kebijakan perdagangan internasional atau bilateral investment treaty (BIT) sudah rampung dilakukan. BIT di bidang energi yang dilakukan dengan beberapa negara sudah diselesaikan pada Mei kemarin. Khusus untuk Qatar, Arcandra menjelaskan dalam tiga bulan mendatang BIT akan selesai.

"BIT (bilateral investment treaty) untuk UEA (Uni Emirat Arab) itu sudah selesai, ini adalah BIT pertama sejak 2012 yang kita selesaikan amanat Bapak presiden selesaikan secepatnya setelah Minister Suha menghadap Bapak presiden mengatakan bahwa BIT mereka belum selesai, itu kalo nggak salah bulan Mei, Alhamdulilah, satu setengah bulan yang lalu dalam tiga kali round perundingan itu selesai yang tadinya sejak 2012 tidak selesai," ujar Arcandra di Kantor Kemenko Perekonomian, Selasa (31/10).
 
BIT ini merupakan modal pemerintah untuk melakukan kerjasama di bidang energi dengan pihak negara lain. Bersifat goverment to goverment perjanjian kerjasama ekonomi bilateral ini sebagai panduan antar dua negara untuk bisa mengembangkan bisnis antarnegara.
 
"Selanjutnya juga BIT dengan Qatar, pak presiden minta diselesaikan secepatnya. Ketemu dengan Syekh Qatar dua minggu yang lalu dan itu diselesaikan BIT-nya. Janji kita adalah dalam tiga bulan bisa kita selesaikan," ujar Arcandra.
 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement