Jumat 27 Jan 2017 15:43 WIB

Bill Gates akan Jadi Triliuner Pertama di Dunia

Rep: Gita Amanda/ Red: Esthi Maharani
Bill Gates
Foto: REUTERS
Bill Gates

REPUBLIKA.CO.ID, Pendiri Microsoft, Bill Gates, sudah ada di jalur yang tepat untuk menjadi triliuner pertama di dunia dalam 25 tahun ke depan. Ini merupakan hasil studi terbaru yang ditemukan lembaga peneliti kemiskinan global, Oxfam.

Lembaga ini sebelumnya merilis bahwa sejak 2015, ada satu persen dari populasi yang memiliki kekayaan luar biasa. Oxfam juga melaporkan delapan orang di dunia saat ini memiliki kekayaan senilai jumlah kekayaan 3,6 miliar orang dari negara miskin.

Dilansir the Independent, studi terbaru Oxfam memprediksi kekayaan Gates, yang terus mengalami pertumbuhan 11 persen sejak 2009. Pada tingkat ini, Gates yang menjadi orang paling kaya versi Forbes bisa menjadi triliuner pertama di dunia di usia 86 tahun.

Gates merupakan pendiri yayasan Bill & Melind Gates dan The Giving Pledge. Yayasan ini fokus membantu individu kaya di dunia mendedikasikan sebagian kekayaan mereka untuk filantropi.

Gates kini memiliki kekayaan bersih 85 miliar dolar Amerika Serikat. Ini membuatnya terus bertengger sebagai pria terkaya di dunia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement