Kamis 26 Nov 2015 06:17 WIB

Harga Minyak Dunia Menguat

Harga Minyak Naik (Ilustrasi)
Foto: Mentalfluss Blogspot
Harga Minyak Naik (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Harga minyak berakhir sedikit lebih tinggi pada Rabu waktu New York atau Kamis (26/11) pagi WIB setelah laporan persediaan AS menunjukkan peningkatan pasokan minyak bumi. Patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Januari, naik 17 sen menjadi ditutup di 43,04 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange.

Patokan Eropa, minyak mentah Brent untuk pengiriman Januari, bertambah lima sen menjadi menetap di 46,17 dolar AS per barel di perdagangan London. Data dari Departemen Energi AS menunjukkan bahwa pasokan minyak AS untuk pekan yang berakhir 20 November naik 1,0 juta barel menjadi 488,2 juta barel, di bawah ekspektasi pasar, atau 105,2 juta barel lebih besar dari satu tahun sebelumnya.

Persediaan di Cushing, Oklahoma, titik pengiriman untuk kontrak AS, menambahkan 1,75 juta barel menjadi 58,6 juta barel. Hal ini diikuti oleh laporan dari Baker Hughes yang menunjukkan penurunan sembilan rig minyak di AS menjadi 555 rig untuk pekan yang berakhir 25 November.

Bart Melek, kepala analis komoditas di TD Securities, mengatakan laporan persediaan minyak AS adalah "negatif" sejauh menunjukkan kelebihan pasokan memburuk, "tapi tidak super-negatif" dibandingkan dengan ekspektasi. Melek mengatakan pasar akan tetap skeptis terhadap data Baker Hughes sampai ada bukti besar bahwa jumlah rig yang lebih rendah berakibat dalam pengurangan produksi. Produksi minyak AS turun hanya 17.000 barel per hari pekan lalu, kurang dari 0,2 persen.

"Kami telah melihat produksi minyak tidak merespon secepat apa yang dinyatakan oleh rig minyak. Jadi pandangan kami berlanjut akan menguji tingkat terendah dalam beberapa pekan terakhir," kata dia.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement