Sabtu 07 Nov 2015 09:36 WIB

Kemenkeu: Tidak Ada Pemotongan Belanja

Rep: satria kartika yudha/ Red: Esthi Maharani
Defisit (ilustrasi)
Foto: FINANCIALRED.COM
Defisit (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Askolani menegaskan meskipun ada potensi defisit anggaran melebar, pemerintah tidak akan melakukan pemotongan anggaran belanja.

"Tidak ada pemotongan belanja," kata Askolani di kantor Kementerian Keuangan, Jumat (6/11).

Defisit melebar karena penerimaan pendapatan negara khususnya pajak masih jauh dari target. Askolani mengatakan posisi defisit anggaran sampai saat ini masih batas aman. Namun, dia enggan menyebutkan berapa besarannya. Menurut Askolani, besaran defisit anggaran selalu berubah-ubah setiap bulan bahkan setiap minggu.

Pemotongan belanja belum dijadikan opsi lantaran penerimaan pajak biasanya juga menumpuk di akhir tahun sama halnya dengan penyerapan anggaran.

"Penerimaan juga kencang di akhir tahun. Pokoknya, defisit masih dalam batas aman dan target penyerapan anggaran masih di atas 90 persen," ucap Askolani.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement