Ahad 02 Aug 2015 15:29 WIB

Usai Lebaran, Laba Matahari Terdongkrak

Rep: Risa Herdahita/ Red: Teguh Firmansyah
Logo Matahari Department Store
Logo Matahari Department Store

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARAT -- Usai Lebaran, PT. Matahari Departement Store Tbk (Matahari) mencetak hasil kinerja yang kuat pada semester I/2015. Pertumbuhan sebesar 79,1 persen membuat laba bersih menjadi Rp 648 miliar dari Rp 362 miliar pada periode yang sama tahun lalu.

"Kinerja semester I tahun ini kami menguat yang merupakan refleksi dari daya tahan dan menguatnya pertumbuhan di segmen menengah yang merupakan target pelanggan kami," jelas CEO dan Vice Presiden Direktur  Perseroan, Michael Ramsen, melalui pernyataan pers, Sabtu (1/8).

Rata-rata pertumbuhan penjualan per toko (SSSG) menguat sebesar 12,2 persen terdorong dari pengaruh periode Lebaran. Pada bulan ini terjadi peningkatan demand dari segmen pelanggan dan perbaikan di penawaran produk yang dijual di Matahari.

Penjualan kotor semester I tahun ini tercatat sebesar Rp 6.875 miliar. Ini lebih tinggi 15,1 persen periode yang sama tahun lalu, yaitu Rp 5.972 miliar.

Sementara untuk pendapatan bersih tercatat sebesar Rp 3.921 miliar. Nilai ini lebih tinggi 17,8 persen dibanding semester I tahun lalu, yaitu Rp 3.329 miliar.

Saat ini, Matahari memiliki 139 gerai di 66 kota di Indonesia. Itu termasuk delapan gerai baru yang dibuka pada semester I tahun ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement