Senin 27 Jul 2015 17:58 WIB

OJK Tekankan Pentingnya Atur Keuangan sejak Dini

Rep: IIt Septyaningsih/ Red: Hazliansyah
 Karyawan berada di kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Jakarta, Senin (13/4).(Republika/ Yasin Habibi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Karyawan berada di kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Jakarta, Senin (13/4).(Republika/ Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, GORONTALO -- Pengelolaan keuangan sejak dini sangatlah penting. Karena itu Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar edukasi kepada pelajar.

Dalam kegiatan edukasi keuangan di Kota Gorontalo, Anggota Dewan Komisioner Bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen Kusumaningtuti S Seotiono menyatakan, budaya menabung pelajar perlu ditingkatkan.

"Untuk itu OJK menerbitkan yang namanya Simpanan Pelajar atau Simpel pada 14 Juni lalu langsung oleh presiden, jadi mereka bisa menabung rutin dengan syarat lebih mudah," jelasnya, Senin, (27/7).

Ia menambahkan, OJK juga sudah bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk membuat kurikulum mengenai perencanaan keuangan. Tahun lalu kurikulum untuk pelajar SMA sudah diresmikan.

"Pada Februari awal tahun ini, untuk SMP juga sudah selesai," jelasnya.

Tuti mengungkapkan, kini OJK bersama Kemendikbud tengah menyusun alat peraga untuk anak SD. Dirinya berharap tahun depan sudah selesai.

"Sampai pendidikan PAUD pun akan kita pikirkan," tegas Tuti.

Ia mengatakan, saat ini budaya menabung memang menurun, sedangkan konsumtif tinggi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement