Rabu 24 Sep 2014 13:25 WIB

Sesi I IHSG Menguat 0,21 Persen

Rep: Fuji Pratiwi/ Red: Ichsan Emerald Alamsyah
Seorang melintas di depan layar Grafik Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (4/8).(Republika/Prayogi)
Foto: Republika/Prayogi
Seorang melintas di depan layar Grafik Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (4/8).(Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Setelah sempat dibuka melemah 0,01 persen, indeks harga saham gabungan (IHSG) menguat 0,21 persen atau 10,93 poin ke level 5,199,05.

Volume saham yang diperdagangkan di sesi I, Rabu (24/9), sebanyak 2,37 juta lot saham dengan nilai Rp 2 triliun. Di sesi I level tertinggi IHSG berada di 5.207,20 dan terendah di level 5.183,24.

Penguatan ini didukung sejumlah sektor yang berada di zona hijau, terutama barang konsumsi yang menguat 11,92 poin dan pertambangan yang menguat 6,73 poin. Sementara sektor agrikultur, infrastruktur, keuangan, dan industri dasar berada di zona merah.

Dalam pembukaan perdagangan Rabu (24/9) IHSG sempat turun 0,57 poin atau 0,01 persen ke level 5.187,56. Ini sekaligus meneruskan lesunya bursa sejak awal pekan ini.

Selasa (23/9) IHSG ditutup melemah 31,69 poin atau 0,61 persen di level 5188,11. Senin lalu IHSG juga ditutup melemah  7,78 poin atau 0,15 poin ke level 5.219,80.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement