Senin 26 May 2014 20:27 WIB

Kementerian ESDM Kaji Pemotongan Anggaran Conventer Kit

Jero Wacik
Foto: Republika/Adhi Wicaksono
Jero Wacik

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) sedang mengkaji kemungkinan dipotongnya anggaran program pengadaan alat konversi (converter kit) Bahan Bakar Minyak ke Bahan Bakar Gas, sehubungan dengan dikeluarkannya Inpres No.4/2014 tentang Langkah-Langkah Penghematan dan Pemotongan Belanja Kementerian/Lembaga.

"Converter Kit lagi dihitung kena atau tidak," kata Menteri ESDM Jero Wacik kepada Antara di Cepu, Blora, Jawa Tengah, Senin (26/5).

Jero mengatakan kementeriannya terkena pemangkasan anggaran sebesar Rp4,4 triiliun dari total anggaran sekitar Rp16 triliun.

Dia mengatakan pihaknya akan tetap berupaya merealisasikan pengadaan "converter kit", meskipun pencapaian realisasinya belum tentu memenuhi kuota sebanyak 500 unit.

"Kita coba ya, tapi pasti terealisasi sebagian, karena ini program penting tentang konversi BBM ke BBG," ujarnya.

Jero mengatakan, sejak keluarnya Instruksi Presiden (Inpres) No.4/2014 tentang Langkah-Langkah Penghematan dan Pemotongan Belanja Kementerian/Lembaga dalam Rangka Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2014, dia telah menginstruksikan Sekretariat Jenderal, dan Direktorat Jenderal untuk mengurangi beberapa pos anggaran.

Dia menambahkan, pos anggaran yang dia rekomendasikan untuk terkena penciutan adalah pos perjalanan dinas, pengadaan kendaraan dinas, dan juga pos perbaikan gedung dinas.

"Tapi program pro rakyat seperti listrik masuk desa tidak kami potong," katanya.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Chatib Basri mengatakan pemerintah sudah menyiapkan anggaran untuk pengadaan "converter kit" dalam APBN 2014. Dia mengatakan anggarannya sudah dimasukkan dalam pos anggaran untuk konversi energi di Kementerian ESDM.

Anggaran untuk konversi tersebut menurut Chatib juga sudah meliputi pengadaan stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG) dan infrastruktur pendukungnya.

Sejak 2012, pemerintah mewacanakan Program konversi BBM ke BBG. Pengadaan "converter kit" menjadi cara pemerintah sebagai upaya konversi BBM ke bahan bakar gas dilakukan pemerintah untuk mengurangi ketergantungan terhadap minyak bumi, sekaligus mengurangi beban subsidi BBM.

Pada 2013, Kementerian ESDM berhasil mendistribusikan 2.000 converter kit, yang didistribusikan ke instansi pemerintah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement