Senin 30 Dec 2013 17:07 WIB

Menutup Perdagangan Akhir Tahun, IHSG Bergerak Menguat

Rep: Satya Festiani/ Red: Nidia Zuraya
Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta.    (ilustrasi)
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kegiatan perdagangan tahun 2013 di Bursa Efek Indonesia (BEI) resmi ditutup sore ini. Ketua Dewan Komisioner (DK) Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Muliaman D Hadad, menutup perdagangan bursa 2013 di BEI.

IHSG ditutup di level 4.274,18 menguat 1,45 persen atau 61,2 poin. Angka tersebut menurun dibanding tahun lalu dimana IHSG pada penutupan tahun 2012 berada di level 4.316,69.

Muliaman mengatakan, meski mengalami penurunan dibanding tahun lalu, capaian IHSG tahun ini relatif stabil di tengah guncangan perekonomian global dan domestik. "Perlu disyukuri meski indeks tidak meningkat seperti tahun sebelumnya, tapi kondisi ini cukup kondusif meski Amerika Serikat dan Eropa bergejolak," kata Muliaman di kantor BEI, Jakarta, Senin (30/12).

Menurutnya, perekonomian 2014 masih menantang. Pelaku pasar modal diharapkan dapat bekerja lebih keras pada 2014 sehingga lebih maju dan berkembang. Ia juga mengucapkan terima kasih pada pelaku pasar atas pencapaian pada 2013.

"Terima kasih indikator pasar modal tetap terjaga, pemangkau kepentingan pasar modal kerja keras lagi tahun depan," ujar Muliaman.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement