REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Permodalan Nasional Madani (PMN) menggelar pelatihan pengembangan kapasitas usaha bagi lebih dari 300 nasabah di wilayah Cirebon, Makassar, dan Jambi. "Bantuan permodalan memang menjadi kebutuhan para pelaku UMKM, namun yang tidak kalah penting adalah bagaimana PNM juga membekali UMKM dengan ilmu untuk mengembangkan dan mengelola usaha agar lebih profesional," kata Executive Vice President PNM, Arief Mulyadi, dalam siaran pers di Jakarta, Jumat (8/11).
Menurut Arief, pelatihan ini selain memberikan pengetahuan dan motivasi, para peserta juga diharapkan dapat saling berkomunikasi dan memperluas jaringan bisnis mereka. Pelatihan disesuaikan dengan karakteristik nasabah, mulai dari jenis usaha, letak geografis, hingga kemampuan dan pengetahuan usaha mereka.
Dengan pelatihan ini, maka hingga akhir September 2013, PNM telah pelatihan sebanyak 149 kali kepada 6.462 nasabah pelaku UMKM di berbagai kota Indonesia. Adapun total jumlah nasabah PNM telah mencapai 70.615 nasabah per Oktober 2013, naik 17,9 persen dari periode yang sama tahun 2012 sebanyak 59.852 nasabah. Sedangkan total nilai penyaluran pembiayaan hingga kuartal III 2013 telah menembus angka Rp 3,02 triliun, naik dibandingkan kuartal III 2012 sebesar Rp 2,66 triliun.
Sementara itu, Pemimpin PNM Cabang Makassar, Maimun Bakri mengatakan pertumbuhan penyaluran pembiayaan hingga Oktober tahun 2013 mencapai Rp 227,1 miliar, naik 12,76 persen dibandingkan dengan periode sama tahun 2013 sebesar Rp 201,4 miliar. Kenaikan penyaluran pembiayaan di Makassar didorong pertumbuhan jumlah nasabah yang mencapai 19,4 persen menjadi 4.756 nasabah hingga Oktober 2013 dibandingkan sebelumnya 3.983 nasabah.
Pemimpin PNM Cabang Cirebon, Ananto Seno mengatakan pertumbuhan penyaluran pembiayaan hingga Oktober 2013 mencapai Rp 170,54 miliar, naik 16,58 persen dibanding periode sama tahun 2012 sebesar Rp 146,28 miliar. Pada saat yang bersamaan jumlah nasabah mencapai 4.466 nasabah naik 18,68 persen dari sebelumnya 3.763 nasabah.
Sedangkan pertumbuhan penyaluran pembiayaan di PNM Cabang Jambi mencapai Rp 69,17 miliar, melonjak 99,9 persen dibanding sebelumnya Rp 34,6 miliar. "Kenaikan penyaluran pembiayaan didorong pertumbuhan jumlah nasabah yang mencapai 88,71 persen menjadi 1.421 nasabah hingga Oktober 2013 dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2012 sebanyak 753 nasabah," kata Pimpinan PNM Cabang Jambi, Wire Ariyayudanto.