Senin 29 Jul 2013 05:36 WIB

Suzuki Berencana Bangun Pabrik Baru di Indonesia

Suzuki. Ilustrasi.
Foto: blogcdn.com
Suzuki. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Suzuki Motor merencanakan investasi sebesar 100 miliar yen di Indonesia karena industri mobil Jepang itu meningkatkan keberadaan mereka di Asia, laporan menyebutkan Minggu.

Pembuat mobil ukuran kecil itu telah memutuskan untuk menghabiskan 60 miliar yen (610 juta dolar) untuk membangun pabrik rakitan baru di Indonesia, menurut surat kabar Nikkei dan media lainnya itu akan menjadi investasi top 40 miliar yen terutama untuk membangun pabrik mesin baru di luar ibukota Jakarta, di mana Suzuki mengumumkan tahun lalu, kata Nikkei.

Dengan investasi keseluruhan 100 miliar yen, Suzuki berencana untuk membuat sistem yang komprehensif untuk memproduksi kendaraan penumpang, dari mesin yang ringan, hemat bahan bakar untuk perakitan akhir.

Hub produksi yang direncanakan, diharapkan dapat beroperassi pada 2014, akan meningkatkan kapasitas produksi Suzuki di Indonesia dari 150.000 unit mobil saat ini menjadi 200.000 unit per tahun, dengan maksud untuk ekspansi lebih lanjut, kata Nikkei.

Industri pembuat mobil Jepang itu terus memperluas keberadaan mereka di Asia Tenggara, yang telah menjadi pasar konsumen utama karena kelas menengah terus berkembang dan karena sumber tenaga kerja murah.

Suzuki telah memperluas operasinya di Asia di luar Jepang, memproduksi lebih dari setengah dari 2,88 juta kendaraan di wilayah tersebut dalam tahun fiskal hingga Maret 2013, kata Nikkei.Para pejabat Suzuki tidak bisa dihubungi dengan segera untuk dimintai komentarnya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement