Jumat 05 Apr 2013 21:35 WIB

BNI Syariah Incar Penetrasi Pembiayan Emas Hingga 20,4 Persen

Rep: niken paramita/ Red: Taufik Rachman
BNI Syariah
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
BNI Syariah

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--BNI Syariah menargetkan dapat melakukan penetrasi pasar pembiayaan emas sampai dengan 20,4 persen dari total target keseluruhan pembiayaan yang ada di BNI Syariah.

Endang Rosawati, Head of Marketing Strategy PT Bank BNI Syariah mengharapkan, sepanjang 2013 dapat mencapai penetrasi pasar yang optimal.

Sejak diluncurkan pembiayaan emas BNI Syariah beberapa waktu lalu, sampai saat ini Pembiayaan Emas iB Hasanah BNI Syariah sudah mencapai Rp 24 miliar. “Respon yang diberikan masyarakat cukup baik, terbukti selama satu bulan total booking sudah mencapai angka Rp 24 milyar,” ungkap Endang.

Dari nilai pesanan Rp 24 miliar, saat ini sebagian besar yang sudah memiliki investasi berasal dari golongan pegawai negeri dan swasta, profesional dan entrepreneur. Dari beberapa golongan ini membuktikan emas adalah invesatasi yang paling mudah dilakukan dan menguntungkan.

“Emas telah menjadi alat investasi baik bagi pria maupun wanita, karena manfaat yang didapat dari kestabilan nilai daya beli emas menjadi daya tarik tersendiri bagi kalangan pria maupun wanita. Sehingga saat ini investasi emas tidak hanya di dominasi oleh wanita ataupun ibu-ibu saja,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement