Jumat 22 Feb 2013 08:14 WIB

Bakrie Pastikan Perceraian dengan Bumi Plc

Rep: Friska Yolandha/ Red: Fernan Rahadi
Bakrie Tower
Foto: REUTERS/Enny Nuraheni
Bakrie Tower

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kisruh Bakrie-Rothschild akan segera berakhir. Hasil rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) Bumi Plc menunjukkan dukungannya kepada Bakrie Group.

Juru Bicara Bakrie Group Christopher Fong mengatakan Bakrie mendapatkan lebih banyak suara pada voting yang dilaksanakan Kamis (21/2) waktu setempat. "Rothschild hanya mendapatkan 37 persen suara," ujar Fong kepada Republika, Jumat (22/2).

Setelah kemenangan ini Fong mengatakan perseroan akan melanjutkan langkah untuk keluar dari Bumi Plc. Setelah dukungan pemegang saham beralih ke Bakrie Group, Rothschild diharapkan dapat mendukung langkah tersebut.

Direktur Independen Bumi Plc Amir Sambodo mengatakan dua direktur Bumi Plc diganti, yakni Nalin Rathod dan Jean-Marc Mizrahi. Richard Grozney ditunjuk menjadi penggantinya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement