Jumat 11 Jan 2013 13:49 WIB

Jelang Pengumuman Menteri Baru, IHSG Turun Tipis

Rep: Friska Yolanda/ Red: Abdullah Sammy
Seorang pialang saham sedang mengamati pergerakan IHSG/Ilustrasi
Foto: Antara
Seorang pialang saham sedang mengamati pergerakan IHSG/Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jelang pengumuman Menteri baru di pemerintahan SBY, pasar bereaksi negatif. Pada perdagangan sesi I hari ini Jumat (11/1), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun 1,02 poin ke level 4.316,35. Jumlah transaksi yang terjadi sebanyak 4,4 juta lot atau setara dengan Rp 2,2 triliun.

Sejumlah saham yang menjadi penggerak bursa hingga siang ini antara lain PT BRI (1,35 persen), PT Bank Mandiri (1,24 persen), dan PT Telkom (1,12 persen). Sementara itu, saham-saham yang menjadi pemberat bursa hingga siang ini antara lain PT Semen Indonesia (turun 2,91 pesen), dan PT Astra Indonesia (0,68 persen).

Hingga siang ini, asing tercatat melakukan net sell di pasar reguler sebesar Rp 42 miliar dengan saham-saham yang paling banyak dijual antara lain Semen Indonesia Rp 73 miliar, Astra Rp 23 miliar, dan Bank BNI Rp 16 miliar.

Indeks Nikkei 225 Jepang naik 1,51 persen ke 10.813,91, Taiwan Taiex naik 0,09 persen ke 7.818,8, FTSE Straits Times Singapura turun 0,36 persen ke 3.214,70 dan Shanghai SE Composite Cina turun 0,48 persen ke 2.272,78.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement