REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) segera membangun jaringan listrik ke Malaysia guna membeli listrik dari negeri jiran itu. Direktur Utama PLN, Nur Pamudji, menegaskan konstruksi dalam waktu dekat segera dimulai.
"Kita akan mulai tahun ini juga," katanya kepada Republika, Kamis (18/10).
PLN akan membangun transmisi bertegangan 275 kilovolt sepanjang 122 kilometer dari Bengkayang, Kalimantan Barat, hingga Mambong di Sarawak, Malaysia.
Pembangunan tersebut direncanakan rampung pada akhir 2014. Sehingga awal 2015 nanti, impor listrik ini sudah bisa terealisasi.
Meski demikian, Nur membantah ada perusahaan patungan yang dibuat. "Ini hanya jual beli biasa antara Serawak Energy Berhad (SEB) dengan PLN untuk mengalirkan listrik ke Kalimantan Barat," jelasnya.