Selasa 03 Jan 2012 13:39 WIB

Mitsubishi Siap Olah Energi Gas dari Batubara

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Wakil Menteri ESDM Widjajono Partowidagdo mengatakan Mitsubishi Corp siap berinvestasi di Indonesia dalam hal pengolahan batubara menjadi gas alam. “Dalam waktu dekat saya akan bertemu pihak Mitsubishi,” katanya.

Di Indonesia, 80 persen batubara untuk diekspor. Hanya 20 persen penyediaannya untuk domestik. Padahal, batubara dapat diolah menjadi gas dengan metode underground coal gasification (UCG) yakni mengolah batubara kualitas rendah menjadi gas alam.

Mitsubishi menawarkan harga 10 sen dolar AS per kwh. Harga tersebut lebih murah, dibandingkan penggunaan BBM yang mencapai 36 sen dolar AS per kwh. Perusahaan raksasa asal Jepang ini berencana membangun pabrik pengolahan batubara untuk gas di Sumatera Selatan.

Gas hasil pengolahan dari batubara tersebut, kata Widjajono, harganya akan lebih murah sehingga dapat dimanfaatkan untuk sumber daya listrik. Gas alam hasil pengolahan tersebut akan dikirimkan melalui pipa gas yang ada di Pulau Jawa.

Dalam perencanaannya, kilang pengolahan pengganti gas alam tersebut ditargetkan mulai beroperasi 2017 dan pembangunannya mulai dilakukan tahun depan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement