Selasa 29 Mar 2011 09:26 WIB

Harga Gas 3 Kg di Karawang Melonjak

Elpiji tiga kilogram
Foto: Republika
Elpiji tiga kilogram

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG-- Harga gas elpiji ukuran 3 kilogram di tingkat pengecer Kabupaten Karawang, Jawa Barat, melambung hingga mencapai Rp15.000 sampai Rp16.000 per tabung, sejak beberapa pekan terakhir di tingkat eceran.

"Kenaikan harga gas elpiji sudah berlangsung cukup lama, di tingkat agen dan pangkalan, harga gas elpiji ukuran 3 kilogram sudah naik harganya," kata Ny Ratna, seorang pedagang eceran gas elpiji ukuran 3 kilogram di Kecamatan Karawang Timur, Karawang, Selasa.

Dikatakannya, sejak beberapa pekan terakhir, harga gas elpiji ukuran 3 kilogram di tingkat pengecer mencapai Rp15.000 sampai Rp16.000 per tabung. Sedangkan sebelumnya, harga gas elpiji biasa dijual Rp13.500 sampai Rp14.000 per tabung.

Kenaikan harga gas elpiji tersebut diakuinya banyak dikeluhkan para pembeli, baik pembeli dari kalangan ibu rumah tangga maupun pedagang kecil yang sehari-hari menggunakan gas elpiji ukuran 3 kilogram.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Pertambangan, dan Energi Karawang, Hanafi, mengatakan, kenaikan harga gas elpiji ukuran 3 kilogram terjadi menyusul ditetapkannya harga eceran tertinggi (HET) gas elpiji ukuran itu sebesar Rp13.650 per tabung.

Ia mengaku belum mengetahui secara pasti harga gas elpiji 3 kilogram di tingkat pengecer. Tetapi, ia mengimbau agar para pengecer tidak menjualnya dengan harga mahal. Sebab, akan memberatkan masyarakat. "Maksimal, harga gas elpiji 3 kilogram mencapai Rp15.000 per tabung di tingkat pengecer," kata Hanafi.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement