Rabu 14 May 2025 14:39 WIB

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Cikampek Dimulai, Ini Titik dan Jadwalnya

Jasamarga pastikan lalu lintas tetap normal selama pekerjaan berlangsung.

Kendaraan melaju perlahan saat memasuki Gerbang Tol Jatingaleh 2 di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (25/4/2025). PT Jasamarga Transjawa Tol memberlakukan penyesuaian tarif untuk ruas Tol Semarang ABC (Manyaran-Srondol-Kaligawe) yang mengalami peningkatan sebesar Rp500 dan akan mulai berlaku pada 26 April 2025 pukul 00.00 WIB.
Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Kendaraan melaju perlahan saat memasuki Gerbang Tol Jatingaleh 2 di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (25/4/2025). PT Jasamarga Transjawa Tol memberlakukan penyesuaian tarif untuk ruas Tol Semarang ABC (Manyaran-Srondol-Kaligawe) yang mengalami peningkatan sebesar Rp500 dan akan mulai berlaku pada 26 April 2025 pukul 00.00 WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI — PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) melakukan pemeliharaan rutin pada Ruas Tol Jakarta-Cikampek, Rabu (13/5/2025). Hal itu guna menjaga kualitas jalan, meningkatkan kenyamanan pengguna, serta memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM).

Senior Manager Representative Office 1 PT JTT, Amri Sanusi, menjelaskan bahwa pekerjaan pemeliharaan ini didasarkan pada hasil evaluasi menyeluruh terhadap kondisi jalan sebelum dilaksanakan.

Baca Juga

“Rekonstruksi jalan pekan ini dimulai hari ini hingga Sabtu mendatang. Selama pekerjaan berlangsung, ruas Tol Jakarta-Cikampek baik arah Jakarta maupun Cikampek tetap beroperasi normal,” ujarnya di Bekasi, Rabu.

Amri merinci, titik pertama rekonstruksi dilakukan di Kilometer (Km) 48+500 hingga Km 48+535 pada lajur 2 arah Cikampek, mulai hari ini hingga Jumat (16/5) pukul 12.00 WIB. Titik kedua berada di Km 32+755 hingga Km 32+675 pada lajur 1 arah Jakarta dan dikerjakan sampai Sabtu (17/5). Adapun titik ketiga berada di Km 62+490 hingga Km 62+400 pada lajur 1 arah Jakarta, juga dikerjakan sampai Sabtu (17/5).

VP Corporate Secretary & Legal PT JTT, Ria Marlinda Paallo, menyatakan bahwa perusahaan telah menyiapkan sejumlah langkah mitigasi. Di antaranya adalah kesiagaan petugas di lapangan, pengalihan arus lalu lintas jika diperlukan, penyempitan area kerja, serta skema lawan arah apabila terjadi kepadatan lalu lintas.

“Sosialisasi juga dilakukan melalui pemasangan spanduk imbauan dan Dynamic Message Sign di kedua arah jalan tol agar informasi pekerjaan diterima dengan baik oleh pengguna jalan,” kata Ria.

PT Jasamarga Transjawa Tol menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin ditimbulkan selama pelaksanaan pekerjaan. Pengguna jalan diimbau untuk mengatur waktu perjalanan, memastikan kendaraan dalam kondisi prima, serta mengecek saldo uang elektronik sebelum bepergian.

“Pastikan daya dan bahan bakar kendaraan cukup, serta selalu berhati-hati dan mematuhi rambu lalu lintas, terutama di sekitar lokasi pekerjaan,” ujarnya.

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement