REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Memasuki Ramadhan, harga cabai di sejumlah wilayah di Tanah Air terpantau mengalami kenaikan, begitu juga di Jawa Barat. Cabai merah keriting menjadi komoditas yang mengalami kenaikan tertinggi.
Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS) per Jumat (24/3/2023), cabai merah keriting di Jawa Barat tembus di harga rata-rata Rp 47.550 per kilogram atau naik Rp 3.600 dari harga pada Kamis (23/3/2023).
Dari delapan wilayah yang terpantau, Kota Depok menjadi daerah yang menunjukkan kenaikan tertinggi, Rp 60 ribu per kilogram. Lonjakan harga ini menjadi yang pertama dalam sepekan terakhir, dimana sebelumnya harga terlihat stabil di angka Rp 50 ribu per kilogram. Adapun harga rata-rata cabai merah keriting di Kota Depok berada di kisaran Rp 55 ribu per kilogram, naik Rp 10 ribu dari harga sebelumnya.
Kenaikan harga yang cukup signifikan juga terjadi di Kota Bogor. Hari ini (24/3/2023), harga cabai merah keriting terpantau mencapai harga Rp 58 ribu per kilogram dan menjadi kenaikan pertama dalam sepekan terakhir. Sebelumnya, harga betah bertengger di angka Rp 46 ribu per kilogram. Sedangkan harga rata-rata berada di kisaran Rp 54 ribu per kg atau naik Rp 11 ribu dari sebelumnya.
Kota Bandung menjadi kota ketiga yang menunjukkan kenaikan harga tertinggi di Jawa Barat. Berdasarkan pantauan di Pasar Kiaracondong dan Pasar Kosambi, harga cabai merah keriting sudah terpantau meroket sejak sepekan terakhir, di angka Rp 55 ribu per kilogram.
Selain cabai merah keriting, cabai rawit hijau juga terpantau mengalami kenaikan harga. Di Jawa Barat, Kota Bandung menjadi wilayah dengan kenaikan harga tertinggi, Rp 62.500 per kilogram. Disusul Kota Depok dengan Rp 53.750 per kilogram dan Kota Bekasi dengan Rp 50 ribu per kilogram. Sedangkan, harga rata-rata cabai rawit hijau di Jawa Barat berada di kisaran Rp 46.950 per kilogram, atau naik Rp 1.900 dari harga sebelumnya.
Cabai merah besar juga turut mengalami kenaikan. Kota Bekasi kali ini menjadi daerah dengan kenaikan harga tertinggi di Jawa Barat, Rp 56.250 per kilogram. Disusul Kota Bandung dengan Rp 55 ribu per kilogram, dan Kota Bogor dengan Rp 49.500 per kilogram. Sementara, harga rata-rata cabai merah besar di Jawa Barat berada di angka Rp 46 ribu per kilogram, naik Rp 1.550 dari harga sebelumnya.
Sebelumnya, Asisten Daerah (Asda) 2 Perekonomian dan Pembangunan Kota Bandung Erick M Ataurik menjelaskan, kondisi Kota Bandung sebagai wilayah yang sumber bahan pangannya masih hampir seluruhnya bergantung pada wilayah lain, sehingga harga yang dipatok juga tidak semurah wilayah lainnya. Kondisi ini juga diperburuk dengan kurang bersahabatnya cuaca dalam beberapa waktu terakhir ini.
“Ini faktor cuaca juga berpengaruh ya, jadi cabai-cabai itu mulai melonjak naik. Diharapkan cuaca akan lebih bagus agar panen bisa optimal. Masyarakat juga kalau bisa kurangi penggunaan cabai ya,” ujarnya.