REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada yang menarik pada penyelenggaraan Indonesia Properti Award (IPA) oleh Properti Guru, pertengahan November 2022 lalu. Dimana, dewan juri IPA memberikan penghargaan kehormatan kepada pemenang istimewa PT Putragaya Wahana melalui proyek besutannya, Le Parc at Thamrin Nine, Sudirman, Jakarta Pusat, yang diganjar penghargaan Best Condo Development.
Penghargaan tersebut merupakan kategori istimewa yang dipilih oleh dewan juri dari peserta seluruh Indonesia. Penghargaan kelas nasional ini sekaligus menghantarkan para pemenangnya ke ajang regional, yaitu ke Asia Property Award. Dimana, malam finalnya akan diadakan di Bangkok, pada 9 Desember 2022 mendatang.
Selain proyek Le Parc, PGW selaku developer Thamrin Nine Complex juga mendapatkan anugerah bergengsi dalam ajang Indonesia Property Award oleh Property Guru, antara lain; Autograph Tower sebagai Best Highrise Development Award, Thamrin Nine Complex sebagai Best Mixed-Use Development, serta apartemen mewahnya yang unik, Le Parc at Thamrin Nine sebagai Best Luxury Condo Development (Jakarta).
Malam penghargaan yang diadakan di Ballroom Ritz-Carlton Hotel Pacific Place tersebut mendatangkan para juri dan hadirin dari tokoh-tokoh dan praktisi dunia properti. Dewan juri yang diketuai oleh Ibu Vivin Harsanto, Senior Director/ Head of Advisory JLL Indonesia, dan beranggotakan 9 praktisi-praktisi yang sudah piawai dan tersohor di dunia properti Indonesia.
Kesembilan dewan juri tersebut meliputi Alex Bayusaputro (Founder & Managing Partner of Genius Loci), Peter Robinson (President Director PT Lantera Sejahtera Indonesia), Lina Gan (Founder & Editor-in-Chief Indonesia Design), Djinadi Gunawan (Managing Director PT Meinhardt Indonesia), dan Cornel B. Juniarto (Senior Partner Hermawan Juniarto & Partners, member of Deloitte Legal Network).
Kemudian, M. Archica Danisworo (Co-Founder & Design Director of PDW Architects), Bagus Adikusumo (Senior Director Office Services PT Colliers International Indonesia), Doddy A. Tjahjadi (Managing Director PTI Architect), dan Hendra Hartono (CEO PT Leads Property Services Indonesia).
Associate Director Sales Marketing PT Putragaya Wahana Anggun Melati menyebut penghargaan ini menandakan prestasi gemilang yang telah dicapai perseroan sebagai developer yang terbilang baru. "Putragaya Wahana telah meraih banyak pencapaian melalui mega proyeknya, Thamrin Nine," tutur dia, Senin (28/11/2022)
Dijelaskan Anggun, dari pembangunan Autograph dan Luminary Tower yang merupakan gedung pertama dan kedua tertinggi di Indonesia. Selain itu, tiap gedungnya yang meraih sertifikasi hijau, atau Greenship, bertaraf BCA Greenmark Platinum, hingga penggunaan teknologi yang terbaru seperti lift tercepat dan sistem keamanan yang paling canggih dengan fitur-fitur smart seperti pengenalan wajah.
"Tentunya pencapaian-pencapaian seperti ini diharapkan akan semakin menginspirasi para pengembang Indonesia untuk dapat membangun pengembangan yang lebih bagus dengan standar internasional," pungkasnya.