Jumat 09 Apr 2021 23:43 WIB

10 Orang Terkaya Timur Tengah, Dari Arab Saudi tak Ada

Ini daftar sepuluh orang terkaya dari Timur Tengah

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Inilah 10 Orang Terkaya dari Timur Tengah, Gak Ada dari Arab Saudi! (Foto: Twitter/Forbes)
Inilah 10 Orang Terkaya dari Timur Tengah, Gak Ada dari Arab Saudi! (Foto: Twitter/Forbes)

Belum lama ini Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di dunia tahun 2021. Dalam daftar tersebut, sebanyak 22 miliarder berasal dari Timur Tengah. Dari daftar sepuluh orang terkaya dari Timur Tengah itu, mereka berasal dari Mesir, Aljazair, Uni Emirat Arab, Lebanon, dan Oman. Sayangnya, tidak ada miliarder dari Arab Saudi yang masuk top ten. Berikut daftar lengkap 10 orang terkaya dari Timur Tengah!

1. Nassef Sawiris (Mesir), kekayaan bersih USD8,3 miliar

Nassef Sawiris yang berasal dari Mesir, dinobatkan sebagai orang Arab terkaya di dunia tahun ini. Dia memiliki hampir 6 persen saham produsen pakaian olahraga Adidas. 

Sawiris juga menjalankan OCI, salah satu produsen pupuk nitrogen terbesar di dunia, dengan pabrik utamanya berada di Texas dan Iowa, menurut Forbes.

Baca Juga: Kisah Orang Terkaya: Tao Zhang, Miliarder Asal China yang Tajir Berkat Review Restoran

2. Issad Rebrab dan keluarga (Aljazair), kekayaan bersih USD4,8 miliar

Satu-satunya miliarder Aljazair, Issad Rebrab dan keluarganya, menjadi orang Arab terkaya kedua di dunia. Dia adalah pendiri dan CEO Cevital, perusahaan swasta terbesar di Aljazair.

3. Majid al-Futtaim dan keluarga (Uni Emirat Arab/UEA), kekayaan bersih USD3,6 miliar

Majid al-Futtaim adalah pendiri dari perusahaan induk Emirati yang berbasis di Dubai dan didirikan pada tahun 1992. Perusahaan tersebut pada tahun 2015 memiliki dan mengoperasikan pusat perbelanjaan, ritel, dan perusahaan rekreasi di Timur Tengah dan Afrika Utara, dengan operasi di 13 negara.

4. Naguib Sawiris (Mesir), kekayaan bersih USD3,2 miliar

Naguib Onsi Sawiris adalah Ketua perusahaan induk Weather Investments dan Ketua Orascom Telecom Media and Technology Holding S.A.E.

5. Abdullah al-Ghurair dan keluarga (UEA), kekayaan bersih USD2,8 miliar

Abdulla bin Ahmad Al Ghurair adalah pengusaha miliarder Emirat, pendiri dan ketua Mashreqbank, bank Emirati.

6. Mohamed Mansour (Mesir), kekayaan bersih USD2,5 miliar

Mohamed Mansour adalah seorang pengusaha miliarder Mesir yang mendirikan Mansour Group, perusahaan terbesar kedua di Mesir berdasarkan pendapatan.

7. Najib Mikati (Lebanon), kekayaan bersih USD2,5 miliar

Najib Mikati adalah salah satu pendiri, bersama saudara miliardernya Taha, dari perusahaan investasi M1 Group yang berbasis di Beirut. Investasinya termasuk saham di perusahaan telekomunikasi Afrika Selatan MTN, pengecer fesyen Pepe Jeans, dan real estat di New York, London, dan Monako.

Mikati dan saudaranya Taha mendirikan Investcom pada tahun 1982, menjual telepon satelit pada puncak perang saudara di Lebanon.

8. Taha Mikati (Lebanon), dengan kekayaan bersih USD2,5 miliar

Taha Mikati mendirikan penyedia telekomunikasi Investcom pada puncak perang saudara Lebanon pada 1980-an. Setelah IPO di London dan Dubai, Taha dan Najib menjual perusahaan mereka ke Grup MTN Afrika Selatan seharga USD5,5 miliar pada tahun 2006, tetapi Mikati tetap menjadi pemegang saham terbesar kedua di MTN sejak saat itu.

Selain itu, Taha Mikati ikut mendirikan M1 Group, sebuah perusahaan induk yang dipimpin oleh putranya Azmi, lulusan teknik Universitas Columbia.

9. Hussain Sajwani (UEA), dengan kekayaan bersih USD2,4 miliar

Hussain Sajwani adalah seorang pengusaha miliarder Emirat, dan pendiri dan ketua perusahaan pengembangan properti, DAMAC Properties, dan perusahaan investasi pribadinya, DICO group.

10. Suhail Bahwan (Oman), dengan kekayaan bersih USD2,3 miliar

Suhail Bahwan adalah seorang pengusaha miliarder Oman. Bahwan memulai sebagai pedagang skala kecil di Sur, dengan satu dhow, diwarisi dari ayahnya, melakukan bisnis antara Oman dan India.

Sementara itu, pemenang terbesar sebagai orang terkaya dunia masih ditempati bos Amazon Jeff Bezos selama empat tahun berturut-turut dengan kekayaan bersih USD177 miliar dolar AS.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement